Hurt merupakan lagu kedua yang dirilis dari album Back to Basics ciptaan Christina Aguilera dan Linda Perry. Single dari lagu tersebut telah dirilis pada bulan Oktober 2006 dan sampai dengan saat ini telah terjual lebih dari 1 juta kopi.

Lagu Hurt ini diharapkan dapat mengulang kesuksesan lagu Beautiful beberapa tahun lalu yang sempat melambungkan nama Linda Perry sebagai penulis lagu dan menghantarkan Christina Aguilera mendapatkan penghargaan bergengsi di ajang Grammy Award tahun 2004 lalu sebagai pemenang Best Female Pop Vocal Performance. Sampai dengan saat ini, Hurt berhasil menempati urutan pertama di beberapa tangga lagu dunia seperti Filipina, Israel, Swiss, Hongkong dan kawasan Asia Tenggara (MTV Asia).

Di Indonesia single Hurt menempati urutan pertama di Indonesian LIMA Top 50 Charts selama 3 kali berturut-turut. Saat ini single tersebut berada di urutan 19, tergeser oleh single lain hasil kolaborasi antara Christina Aguilera dan Diddy yaitu Tell Me yang diambil dari album terbaru Diddy, Press Play yang telah menempati urutan pertama selama 2 kali berturut-turut.

Penggarapan video Hurt sendiri dilakukan oleh Christina Aguilera dan Floria Sigismondi yang juga pernah menggarap video Christina Aguilera yang lain yaitu Fighter. Konsep utama video ini berkisar pada kehidupan di lingkungan sirkus.