Aryabhata

matematikawan dan astronom India, Penemu angka nol
Revisi sejak 9 Maret 2012 11.13 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (r2.7.2+) (bot Mengubah: kk:Ариабхата I)

Aryabhata (IAST: Āryabhaṭa; Sanskerta: आर्यभट) (476–550) adalah matematikawan dan astronom India. Karyanya yang paling terkenal adalah Aryabhatiya (tahun 499, ketika ia berusia 23 tahun) dan Arya-siddhanta.

Patung Aryabhata di IUCAA, Pune. Karena tidak ada informasi mengenai penampilannya, citra mengenai Aryabhata merupakan gambaran artis.

Tidak ada informasi mengenai tanggal lahir Aryabhata. Satu-satunya informasi yang ada berasal dari Bhāskara I, yang mendeskripsikan Aryabhata sebagai āśmakīya, "seseorang yang berasal dari aśmaka." Aśmaka terletak di barat laut India, sehingga ia diduga lahir di sekitar Gujarat selatan-Maharashtra utara.

Pranala luar