1 Korintus 6
1 Korintus 5 (atau "I Korintus 5", disingkat "1Kor 5") adalah bagian surat rasul Paulus yang pertama kepada jemaat di Korintus dalam Perjanjian Baru di Alkitab Kristen.[1][2] Dikarang oleh rasul Paulus dan Sostenes[3] di Efesus.[4]
Teks
- Surat aslinya diyakini ditulis dalam bahasa Yunani.
- Pasal ini berisi 20 ayat.
- Berisi pengajaran mengenai penanganan dosa-dosa dalam jemaat.
Struktur
Pembagian isi pasal:
- 1 Korintus 6:1–11 = Mencari keadilan pada orang-orang yang tidak beriman
- 1 Korintus 6:12–20 = Nasihat terhadap percabulan
Ayat 19
- Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, --dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?[5]
Sebagai orang Kristen, tubuh adalah tempat tinggal pribadi Roh Kudus (juga lihat Roma 8:11 di mana Roh itu merupakan tanda dari Allah yang menyatakan bahwa seorang Kristen menjadi milik-Nya). Karena Roh itu tinggal di dalam diri orang Kristen dan orang itu menjadi milik Allah, tubuhnya sama sekali tidak boleh dicemarkan oleh kenajisan atau kejahatan apa pun, baik oleh pikiran, keinginan, tindakan, film, buku maupun majalah cabul. Sebaliknya, orang itu harus hidup sedemikian rupa sehingga menghormati dan memuliakan Allah dengan tubuhnya (1 Korintus 6:20).[6]
Ayat 20
- Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu![7]
Referensi
- ^ Willi Marxsen. Introduction to the New Testament. Pengantar Perjanjian Baru: pendekatan kristis terhadap masalah-masalahnya. Jakarta:Gunung Mulia. 2008. ISBN:9789794159219.
- ^ John Drane. Introducing the New Testament. Memahami Perjanjian Baru: Pengantar historis-teologis. Jakarta:Gunung Mulia. 2005. ISBN:9794159050.
- ^ 1 Korintus 1:1
- ^ 1 Korintus 16:8
- ^ 1 Korintus 6:19
- ^ The Full Life Study Bible. Life Publishers International. 1992. Teks Penuntun edisi Bahasa Indonesia. Penerbit Gandum Mas. 1993, 1994.
- ^ 1 Korintus 6:20
Lihat pula
- Ragi
- Bagian Alkitab lain yang berkaitan: Roma 8, 1 Korintus 5.
Pranala luar
- (Indonesia) Teks 1 Korintus 6 dari Alkitab SABDA
- (Indonesia) Audio 1 Korintus 6
- (Indonesia) Referensi silang 1 Korintus 6
- (Indonesia) Komentari bahasa Indonesia untuk 1 Korintus 6
- (Inggris) Komentari bahasa Inggris untuk 1 Korintus 6