John D. Rockefeller
John Davison Rockefeller (8 Juli 1839 – 23 Mei 1937) adalah seorang pebisnis Amerika Serikat. Ia memiliki perusahaan minyak yang disebut Standard Oil, yang menjual minyak di Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20. Ia merupakan miliarder pertama dalam sejarah dunia dan dianggap sebagai orang terkaya dalam sejarah Amerika, dan kadang bahkan orang terkaya dalam sejarah dunia.[1][2][3][4] Kini, uang yang ia hasilkan senilai dengan setelah triliun dollar. Ia menggunakan uangnya untuk melakukan berbagai hal, seperti mendirikan Universitas Chicago, mendanai penelitian medis, dan memberikan tanah untuk Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Referensi
- ^ "Top 10 Richest Men Of All Time". AskMen.com. Diakses tanggal 2007-05-29.
- ^ "The Rockefellers". PBS. Diakses tanggal 2007-05-29.
- ^ "The Richest Americans". Fortune magazine. Diakses tanggal 2007-07-17.
- ^ "The Wealthiest Americans Ever". The New York Times. 15 July 2007. Diakses tanggal 2007-07-17.