BeritaSatu News Channel (sebelumnya bernama Q-TV) adalah channel televisi berita (news) yang mulai siaran perdana pada 1 September 2011. Saat itu, BeritaSatu News Channel hanya bersiaran di jaringan televisi kabel berbayar milik Lippo Group, First Media. Namun, seiring perkembangan, BeritaSatu kini bersiaran di berbagai platform baik terestrial lokal di berbagai kota yang menjadi jaringan BeritaSatu seluruh televisi berlangganan seperti: Aora, First Media, TelkomVision dan Skynindo serta live streaming di www.beritasatu.tv. Penggagas BeritaSatu News Channel adalah Peter F. Gontha sebagai maestro televisi di Indonesia. Pemimpin Redaksi dipegang oleh Don Bosco Selamun. Target pemirsanya adalah kalangan menengah ke atas dan para pengambil kebijakan. BeritaSatu News Channel mengutamakan produksi berita dengan mengutamakan objektivitas pemberitaan, tidak memihak, kritis dan berpikir matang.

BeritaSatu News Channel
Negara Indonesia
SloganBerita 24-Jam Setiap Hari
BahasaBahasa Indonesia
PemilikBeritaSatu Media News
Perusahaan indukBeritaSatu Media

Sejarah

Pada tanggal hari Selasa, 1 Januari 2013, BeritaSatu News Channel diluncurkan secara resmi sebagai stasiun televisi berita yang bersiaran 24-jam sehari yang diupacara peresmian secara dibuka umum oleh Bapal Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang peresmian oleh menandatangi prasasti dan menekan ditombol kamera dan mengukuhkan dirinya sebagai televisi berita pertama di Indonesia yang bersiaran dalam format penuh HD. Saat ini, awak redaksi BeritaSatu News Channel mencapai 200-orang.

Acara

Acara sekarang

  • Berita Awal
  • Berita Pagi
  • Berita Siang
  • Berita Sore
  • Berita Petang
  • Berita Nasional
  • Berita Dunia
  • Berita Malam
  • Berita Update (Setiap Jam)
  • Berita Ringkas (Setiap Menit)
  • Bisnis & Keuangan
  • Olahraga
  • Hukum, Kriminal & Investigasi
  • Kesehatan
  • Digital Teknologi
  • Dialog & Bincang
  • Prakiraan Cuaca
  • Selamat Pagi Jakarta
  • Selamat Siang Jakarta
  • Selamat Sore Jakarta
  • Selamat Petang Jakarta
  • Selamat Malam Jakarta
  • Berita Siaran Langsung

Distribusi jangkauan

BeritaSatu News Channel menjangkau lebih dari 1.000.000-pelanggan rumah tangga yang tercatat dengan jumlah penonton lebih dari 2 juta orang di atas umur 10-tahun di seluruh Indonesia dengan menggunakan operator First Media, TelkomVision, Aora dan Skynindo. BeritaSatu TV dapat diakses oleh 2 juta penduduk dan kalangan ekspatriat yang tinggal di Indonesia dengan pengeluaran rumah tangganya mencapai Rp 4.000.000.

Saat ini Presenter BeritaSatu News Channel

Referensi

Pranala luar