Pasarwajo, Buton

ibu kota Kabupaten Buton, Indonesia
Revisi sejak 22 Januari 2017 23.47 oleh Muhammad Akmal Buton (bicara | kontrib) (Pasarwajo)

Pasarwajo adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, Indonesia. Pasarwajo juga merupakan ibukota kabupaten ini. Terletak di pesisir timur Pulau Buton dan merupakan salah satu pelabuhan penting di Sulawesi Tenggara. Pasarwajo memiliki peranan yang besar di wilayah Kabupaten Buton. Selain pusat pemerintahan, Pasarwajo juga merupakan sebuah kota pariwisata yang ada di kabupaten ini. Pasarwajo juga memiliki beragam pusat perdagangan dan perbelanjaan. Beragam industri laut juga bisa ditemukan di sini. Inilah mengapa kota ini disebut dengan nama Pasarwajo. Wajo sendiri merupakan sebuah nama suku di Buton. Suku Wajo adalah suku yang hidup dengan hasil laut. Wajo juga merupakan sebuah daerah di Kota Baubau, dimana terdapat banyak tempat penting di sana. Pasarwajo memiliki keadaan geografis yang indah, sehingga tak heran jika kota ini diminati banyak turis pengunjung, baik lokal, maupun turis mancanegara.

Pasarwajo
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Tenggara
KabupatenButon
Pemerintahan
 • Camat-
Populasi
 • Total- jiwa
Kode Kemendagri74.04.11 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS7401060 Edit nilai pada Wikidata
Luas- km²
Kepadatan- jiwa/km²
Desa/kelurahanpasarwajo, desa banabungi
Peta
PetaKoordinat: 5°24′18″S 122°50′32″E / 5.40500°S 122.84222°E / -5.40500; 122.84222