MAMBA

Revisi sejak 28 November 2017 10.24 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

MAMBA (singkatan dari Mobile Artillery Monitoring Battlefield Asset) adalah sebuah sistem radar-baterai kontra portabel berukuran kecil yang dioperasikan oleh Resimen Artileri ke-5 Angkatan Darat Kerajaan Britania.

MAMBA di Al Amarah, Irak sedang digunakan oleh Baterai K Resimen Artileri ke-5 Kerajaan Britania. Pada gambar, MABMA ditempatkan pada kendaraan BV-206.

MAMBA secara otomatis mendeteksi, menentukan lokasi, dan mengklasifikasikan beberapa artileri, roket, dan mortir dan memperkirakan dampak senjata atau tempat yang menjadi sasaran. MAMBA terkenal di antara negara-negara anggota NATO karena keakuratannya.

Karakteristik

sunting
  • Detasemen: 8 personel
  • Jangkauan deteksi: 30 km
  • Rentang waktu ke tindakan: 5 menit
  • Akurasi: Di bawah 15 km: 50 CEP, 15 hingga 20 km: 100 CEP, Lebih dari 20 km: 0,35% dari kisaran target
  • Kemampuan: Menentukan lokasi maksimal delapan target secara bersamaan
  • Kapasitas target: 100 per menit

Referensi

sunting