Gunung Lambohogo

gunung di Indonesia

Gunung Lambohogo[1] atau Gunung Wani adalah sebuah gunung yang terdapat di Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Puncak gunung ini sekaligus merupakan titik tertinggi di Pulau Buton dengan ketinggian 1.069 meter diatas permukaan air laut. Gunung Lambohogo terletak di Pegunungan Palogena yang merupakan lajur pegunungan di ujung utara pulau Buton. Secara administrasi berada di perbatasan Kecamatan Wakorumba dengan Kecamatan Kulisusu Utara, Kabupaten Buton Utara.

Gunung Lambohogo
Titik tertinggi
Ketinggian1.069 Mdpl (3.507 Kaki)
Koordinat4°29′11″S 122°58′14″E / 4.486347°S 122.970431°E / -4.486347; 122.970431
Geografi
LetakSulawesi Tenggara, Indonesia

Pranala luar

Lihat pula

  1. ^ Pengejaan mengikuti pedoman penamaan nama geografi.