AntaVaya

perusahaan asal Indonesia

PT Anta Express Tour & Travel Service, disingkat AntaVaya (sebelumnya bernama Antatour (PT Anta Express Tour & Travel Service Tbk) dan Vayatour (PT Vayatour Indonesia)) atau lebih dikenal dengan nama AntaVaya Group atau AntaVaya Corporate Travel atau AntaVaya saja adalah salah satu perusahaan terbuka yang tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak 18 Januari 2002[1] dengan kegiatan usaha meliputi jasa pelayanan dalam bidang pariwisata, pengurusan dokumen perjalanan, penyelenggaraan perjalanan insentif, serta jasa penyelenggaraan konferensi, pameran, dan lain-lain.[2] Perusahaan ini didirikan dengan nama PT China Travel Service pada tanggal 10 Mei 1972 dan pada 25 Maret 1976 berganti nama menjadi PT Anta Express Tour & Travel Service.[2]

AntaVaya Corporate Travel
PT Anta Express Tour & Travel Service
Publik
IndustriTravel dan Pariwisata
Didirikan10 Mei 1972
Kantor pusatJakarta, Indonesia
Cabang
27 Kantor Cabang
ProdukTravel
Karyawan
1.177 orang
Anak usahaAntavaya Transportation
Anta Umroh
Pergi.com
Situs webwww.antatour.com

Pada 31 Desember 2008, modal saham ditempatkan dan disetor penuh Antatour adalah sebanyak 570.000.000 lembar saham senilai Rp. 57.000.000.000.

Referensi

Pranala luar