Jalan Haji Benyamin Sueb (Jakarta)
jalan raya di Indonesia
Jalan Haji Benyamin Sueb adalah nama salah satu jalan utama Jakarta. Nama jalan ini diambil dari nama seorang seniman asli Jakarta yaitu Benyamin Sueb. Jalan ini membentang sepanjang 3,9 KM dari pintu keluar Kemayoran Jalan Tol Pelabuhan (Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara) sampai persimpangan Jalan Kemayoran Gempol (Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat). Jalan ini melintasi 3 Kelurahan, yaitu kelurahan:
- Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara
- Gunung Sahari Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat
- Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat
Di jalan ini terdapat arena Pekan Raya Jakarta.
Transportasi
Jalur Bus dan Angkot
Berikut ini adalah trayek bus yang melayani Jalan Dr. Saharjo:
- Transjakarta Koridor non BRT 14 Terminal Senen - Jakarta International Stadium
- Transjakarta rute pengumpan khusus Pekan Raya Jakarta 2C Monas - JIEXPO Kemayoran
- Transjakarta rute pengumpan khusus Pekan Raya Jakarta PRJ1 PGC 1 - JIEXPO Kemayoran
- Transjakarta rute pengumpan khusus Pekan Raya Jakarta PRJ2 Kampung Melayu - JIEXPO Kemayoran
- Transjakarta rute pengumpan khusus Pekan Raya Jakarta PRJ3 Pulogadung 1 - JIEXPO Kemayoran
- Transjakarta Jaklingko JAK-33 Pulogadung - Kota
Persimpangan
Jalan ini memiliki beberapa persimpangan, yaitu:
- Persimpangan Jalan Rajawali Utara (barat) dan Jalan Muara Bahari (timur)
- Persimpangan Jalan Rajawali Selatan (barat) dan Jalan Griya Utama (timur)
- Persimpangan Jalan masuk Pekan Raya Jakarta (barat) dan Jalan Damar (akses Springhill Residence)
- Persimpangan Jalan HBR Motik
- Persimpangan Jalan Angkasa Raya dan Jalan Puma
- Persimpangan Jalan Garuda dan Jalan Casa
- Persimpangan Jalan Kemayoran Gempol