Cempaka merupakan sebutan bagi beberapa jenis tumbuhan anggota suku Magnoliaceae, marga (genus) Magnolia arti luas (sensu lato, s.l.). Sebagian besar cempaka dimasukkan ke dalam sectio Michelia dan masih sering diperlakukan sebagai marga tersendiri. Banyak petunjuk morfologi dan, terutama, molekular menunjukkan bahwa Magnolia tidak monofiletik tanpa memasukkan Michelia sehingga semakin banyak botaniwan mengganti nama genus Michelia menjadi Magnolia (s.l.).

Dalam percakapan sehari-hari, yang dimaksud cempaka biasanya adalah cempaka wangi atau yang di Aceh dikenal sebagai bungong jeumpa. Tumbuhan ini berasal dari India dan menjadi sumber wewangian. Jenis-jenis lain yang juga diberi nama cempaka adalah cempaka putih atau kantil (Magnolia ×alba sinonim Michelia ×alba), cempaka telur atau cempaka gondok (Magnolia coco), dan cempaka mulia (Magnolia figo sinonim Michelia figo).