Micheal Ward
Micheal Ward (lahir 18 November 1997) merupakan seorang pemeran dan mantan model asal Jamaika.[1][2] Ia dikenal sebagai aktor dalam film Blue Story (2018) dan The Old Guard (2020).[3] Ia juga berperan dalam seri televisi Top Boy[1] dan The A List.[4] Ia mendapatkan BAFTA Rising Star Award tahun 2020.[5][6]
Micheal Ward | |
---|---|
Lahir | 18 November 1997 Spanish Town, Jamaika |
Kebangsaan | Jamaika |
Pekerjaan | Aktor |
Tahun aktif | 2016–sekarang |
Penghargaan | British Academy Film Award (2020) |
Penghargaan
| |
Latar belakang
suntingMichael Ward lahir di Spanish Town, Jamaika, pada tanggal 18 November 1997.[7] Ibunya, Keisha, berusia 18 tahun ketika ia lahir.[8][9] Ia memiliki tiga saudara perempuan.[10] Ayahnya tewas dalam kecelakaan mobil saat ia berusia dua tahun.[11] Ia kemudian pindah ke Hackney, London Timur, bersama ibu dan saudara perempuannya pada usia empat tahun, dengan bantuan bibi dan pamannya yang mengelola sebuah restoran Karibia di Chadwell Heath.[11] Keluarganya kemudian pindah ke Romford. Ia menempuh pendidikan di Chadwell Heath Academy dan Epping Forest College untuk mempelajari drama.[1][12] Ia bekerja mengantarkan makanan untuk restoran bibinya saat remaja dan kemudian bekerja di toko buku.[13][14]
Ia adalah penggemar Arsenal F.C.[15] Ia pergi ke sekolah dengan pesepakbola profesional Britania Raya Rhian Brewster.[16] Ia masuk dalam daftar Forbes 30 Under 30 pada tahun 2020.[17] Ia memperoleh kewarganegaraan Britania Raya pada tahun 2015.[8]
Filmografi
suntingFilm
suntingTahun | Film | Peran | Catatan |
---|---|---|---|
2016 | Brotherhood | Peran pendukung | |
2019 | Blue Story | Marco | |
2020 | The Old Guard | Lykon | |
2020 | Good Thanks, You? | Lewis | Film pendek |
2020 | Looking Back | Barnabas | Film pendek |
2022 | Beauty | Cain | |
2022 | Empire of Light | Stephen |
Televisi
suntingTahun | Judul | Peran | Catatan |
---|---|---|---|
2018, 2021 | The A List | Brendan | Peran utama (musim 1) Peran tamu (musim 2) |
2019-2022 | Top Boy | Jamie | Peran utama (musim 3-4) |
2020 | Small Axe: Lovers Rock | Franklyn | Seri antologi |
Video musik
suntingLagu | Tahun | Penyanyi | Catatan |
---|---|---|---|
"Blessings" | 2017 | Tom Walker | |
"Trigger Bang" | 2018 | Lily Allen feat. Giggs | |
"Black" | 2019 | Dave |
Referensi
sunting- ^ a b c Alexi Duggins (21 November 2019). "Micheal Ward on gritty postcode war drama 'Blue Story': "We're not glorifying anything – we're just showing how it is"". NME. Diakses tanggal 3 February 2020.
- ^ Wolfson, Sam (17 November 2019). "Micheal Ward: 'Everywhere I go it's good vibes'" – via www.theguardian.com.
- ^ "The Old Guard 2 on Netflix: Release date, cast and everything you need to know". Digital Spy. 16 July 2020. Diakses tanggal 26 August 2020.
- ^ Alex Ritman (13 September 2020). "'Top Boy' Newcomer Micheal Ward on Landing the Top Role in the Drake-Revived Crime Drama". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 3 February 2020.
- ^ "Baftas 2020: Micheal Ward accepts selfie challenge". BBC News.
- ^ Mel Evans (2 February 2020). "Top Boy's Michael Ward fans over Al Pacino and Robert De Niro after Baftas win". Metro. Diakses tanggal 3 February 2020.
- ^ Clemenson, Matthew. "Romford actor Micheal Ward nominated for Rising Star Bafta award after starring roles in Top Boy and Blue Story". Romford Recorder. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-23. Diakses tanggal 2022-09-06.
- ^ a b Reel Talk with actor Michael Ward (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 22 March 2022
- ^ "Micheal Ward's mum reveals A-list supporters after tears at the Baftas". 3 February 2020.
- ^ ""I Need to Be in This": Rising Star Micheal Ward on Starring in Steve McQueen's New Series". Vogue (dalam bahasa Inggris). 16 March 2020. Diakses tanggal 17 March 2022.
- ^ a b Dean, Jonathan. "Lovers Rock star Micheal Ward on how black culture is portrayed on screen". The Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0140-0460. Diakses tanggal 17 March 2022.
- ^ Joseph, Chanté. "Micheal Ward on returning to Top Boy and rubbing shoulders with Quentin Tarantino". British GQ (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 22 March 2022.
- ^ Burgum, Becky (29 January 2020). "Top Boy's Micheal Ward Opens Up About Texting Drake And Fangirling On Set". ELLE (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 22 March 2022.
- ^ ""I Need to Be in This": Rising Star Micheal Ward on Starring in Steve McQueen's New Series". Vogue (dalam bahasa Inggris). 16 March 2020. Diakses tanggal 22 March 2022.
- ^ "Micheal Ward: 'Everywhere I go it's good vibes'". the Guardian (dalam bahasa Inggris). 2019-11-17. Diakses tanggal 22 March 2022.
- ^ "Head to Head: Micheal Ward x Rhian Brewster Interview | GAFFER". gaffer.online (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-08-14. Diakses tanggal 22 March 2022.
- ^ "30 Under 30 Europe 2020: Entertainment". Forbes (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 22 March 2022.
Pranala luar
sunting- Micheal Ward di IMDb (dalam bahasa Inggris)