Mansa Uli II (Prancis: "Ouli II"), juga disebut Gbèré, adalah mansa ke-12 Kekaisaran Mali. Ia berkuasa selama pertengahan akhir abad ke-15.

Gbèré adalah salah satu dari dua bersaudara dari Niani yang membebaskan Dioma dari invasi Peuhl. Gbèré adalah nama Mandinka yang berarti "merah". Setelah keberhasilan ini, saudaranya dimahkotai mansa. Gbèré naik tahta dengan nama kerajaan Uli II setelah kematian saudaranya.

Uli II (mansa)
Didahului oleh:
Musa III
Mansa Kekaisaran Mali
1460s
Diteruskan oleh:
Mahmud II