Doraemon: Nobita dan Legenda Raja Matahari

Revisi sejak 26 Desember 2015 13.37 oleh Dennysabeth (bicara | kontrib)

Doraemon: Nobita dan Legenda Raja Matahari (のび太の太陽王伝説, Doraemon: Nobita no Taiyô'ô densetsu) adalah film anime yang didasarkan dari seri populer Doraemon. Film ini dirilis pada tanggal 4 Maret 2000.

Nobita and the Legend of the Sun King
Berkas:Nobita and the Legend of the Sun King.jpg
SutradaraTsutomu Shibayama
ProduserHideki Yamakawa
Kumi Ogura
Masatoshi Osawa
Yuka Takahashi
PemeranNobuyo Ōyama
Noriko Ohara
Penata musikKatsumi Horii
SinematograferToshiyuki Umeda
PenyuntingHajime Okayasu
Perusahaan
produksi
Asatsu
DistributorToho Company
Tanggal rilis
4 Maret 2000
Durasi93 menit
NegaraJepang
BahasaJepang

Sinopsis

Kerusakan pada alat pemindah waktu Doraemon akibat ulah Giant[1] membawa Nobita dan kawan-kawan berpetualang di Negeri Mayana. Ratu Negeri itu sedang sakit keras karena kutukan nenek jahat mantan kepala tabib istana, yang diusir karena mengembangkan sihir kegelapan. Demi mencari cara mengalahkan penyihir tuersebut, Pangeran Mahkota –yang wajahnya sangat mirip Nobita–meminta Nobita bertukar tempat. Nobita menjadi pangeran, dan sang pangeran asli menyamar menjadi Nobita. Pertukaran tempat itu, meski hanya sebentar, memberi banyak hal baru bagi keduanya.

Suatu hari, Kuku, putri Kepala Penjaga Negeri Mayana, diculik oleh sang penyihir untuk dijadikan persembahan upacara pengorbanan untuk mendapatkan keabadian.Nobita, Doraemon, dan kawan-kawan yang mengetahui hal ini pergi ke Istana Kegelapan membantu Pangeran menyelamatkan Kuku.

Pemeran dan karakter

  • Doraemon - Nobuyo Ōyama (大山のぶ代)
  • Nobita Nobi - Noriko Ohara (小原乃梨子)
  • Shizuka Minamoto - Michiko Nomura (野村道子)
  • Suneo Honekawa -
  • Jian - Kazuya Tatekabe (たてかべ和也)

Referensi

Pranala luar