Institut Teknologi Telkom
Sekolah Tinggi Teknologi Telkom
Logo STT Telkom
Didirikan | 1990 |
---|---|
Jenis | Perguruan Tinggi Swasta |
Ketua | Ir. Husni Amani |
Lokasi | Bandung, Indonesia |
Situs resmi | www.stttelkom.ac.id |
STT Telkom adalah perguruan tinggi swasta milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (PT Telkom) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara. Perguruan tinggi ini terletak tepatnya di Bandung Selatan, di daerah Dayeuh Kolot. STT Telkom adalah Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang mengkonsentrasikan program-programnya untuk mendukung perkembangan teknologi dan industri telekomunikasi. Tujuan didirikannya sekolah ini adalah untuk memenuhi kebutuhan akan ahli-ahli di industri telekomunikasi yang tumbuh sangat pesat.
Sejarah
Pendirian STT Telkom adalah atas gagasan Ir Cacuk Sudarijanto, direktur utama PT Telkom 1988-1992. Tujuan awal adalah untuk menyuplai tenaga-tenaga ahli bagi PT Telkom.
Untuk memayungi institusi-institusi pendidikan yang akan didukungnya, PT Telkom membentuk Yayasan Pendidikan Telkom(YPT). Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) mendirikan STT Telkom dan Sekolah Tinggi Manajemen Bisnis Telkom. Tanggal resmi berdirinya STT Telkom adalah 28 September 1990.
Orang-orang yang mempunyai andil besar dalam merintis STT Telkom adalah Ir Bambang Hidayat dan Ir Darmastoto.
Pada awal didirikan STT Telkom hanya menerima mahasiswa dari kalangan karyawan PT Telkom. Pada tahun 1991 dan 1992 STT Telkom mulai menerima mahasiswa dari SLTA umum dengan tawaran ikatan dinas dari PT Telkom. Tetapi karena adanya perubahan kebijakan dari pihak management PT Telkom, program beasiswa dan ikatan dinas dihentikan. Saat ini STT Telkom menerima siswa yang berasal dari lulusan SLTA, mahasiswa yang akan melanjutkan jenjang studi S1 maupun S2 dan karyawan perusahaan yang akan meningkatkan penguasaan dan keahlian di bidang teknologi telekomunikasi.
Jurusan
- Jurusan Teknik Elektro
- Jurusan Teknik Industri
- Jurusan Teknik Informatika
Ketua STT Telkom
- Ir Bambang Hidayat
- Ir Taufiq Hasan
- Prof Dr Andi Hakim Nasution
- Ir Harsono
- Ir Husni Amani
Kemahasiswaan
Keluarga Mahasiswa
- Dewan Perwakilan Mahasiswa(DPM)
- Badan Eksekutif Mahasiswa(BEM)
Himpunan Mahasiswa Jurusan
- Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro(HIMATEL)
- Himpunan Mahasiswa Tekhik Industri(HMTI)
- Himpunan Mahasiswa Tekhik Informatika(HMIF)
Unit Kegiatan Mahasiswa
Bidang Olah Raga
- Astacala, Perhimpunan Mahasiswa Pecinta Alam Sekolah Tinggi Teknologi Telkom. Tempat para mahasiswa petualang, pecinta dan penggiat alam bebas berkumpul. Disinilah digalang suatu persatuan, dipupuk semangat kebersamaan, dibina mental dan fisik, ditajamkan naluri, nalar, rekreasi serta kepedulian terhadap lingkungan. ASTACALA berdiri pada tanggal 17 Oktober 1992. Tiap tahun Astacala mengadakan Pendidikan Dasar untuk menerima anggota baru.
- Institut Bioenergi Padma Bakti
- Bola Basket
- Tenis Meja
- Tenis Lapangan
- Tae Kwon Do
- WUSHU Naga Mas
- Yudo
Bidang Kerohanian
Bidang Kesenian/Pendidikan
- Masyarakat Jurnalistik
- Student English Club(SEC)
- Paduan Suara Mahasiswa(PSM)
- Unit Seni Budaya Minang(USBM)
- UKM Seni dan Budaya Djawa
- Kesenian Sumatra Utara(Ukksu)
- UKM Band
- Swara Waditra Sunda(SWS)
- Kesenian Bali (Widyacana Murti)
- Kerukunan Mahasiswa Sumbagsel(KEMMAS)
- Unit Budaya Aceh(UIKA)
- Unit Budaya Jepang(Japan Genki)
- Robotic Club
- Programming Club
Portal Mahasiswa
Students STT Telkom merupakan sebuah portal milik komunitas mahasiswa STT Telkom. Portal ini berkembang sejak tahun 1999 dimulai dari riset group Laboratorium Internet Application and Research Development (IARD) yang berada di bawah jurusan Teknik Elektro STT Telkom saat itu dan terus dikembangkan sampai sekarang. Fitur yang paling banyak di minati adalah Forum Diskusi Mahasiswa STT Telkom. Sudah berkembang pula fitur lainnya seperti webchat (irc), Email Mahasiswa, blog, streaming dan lainnya.
LUG STT Telkom
Berawal dari gerakan untuk memasyarakatkan penggunaan perangkat lunak bebas, Linux User Group STT Telkom berdiri-sebut LUG-STTTELKOM. Komunitas yang telah dimulai sejak tahun 2000 ini berusaha untuk menyebarluaskan sebuah paradigma yang bertajuk Open Source Campus Agreement (OSCA). Esensi dari OSCA ini sendiri terlihat dari banyaknya penggunaan perangkat lunak yang berlisensi bebas di kampus dengan menyertakan source code program untuk lebih diteliti lagi. Sehingga, para sivitas akademik bisa berkreasi, memodifikasi serta menikmati perangkat lunak tersebut untuk kemudian disebarluaskan dan bahkan dijual dengan tetap memberikan kebebasan yang sama dan untuk kepentingan bersama.
Di sinilah bentuk misi yang dibawa oleh LUG STT Telkom. Dengan melakukan berbagai kegiatan kecil-kecilan yang kebanyakan berbentuk oprek Linux, LUG STT Telkom kerap kali mengadakan diskusi kecil tentang linux, ngoprek bareng, demo aplikasi linux, demo instalasi linux, dan lain sebagainya.
STT Telkom Programming Club
Merupakan kelompok penalaran yang menjadi ujung tombak STT Telkom di dalam meraih prestasi dari kompetisi-kompetisi berskala nasional dan internasional. Programming Club berkecimpung di dalam bidang programming pada khususnya dan IT pada umumnya. Programming Club didirikan pada bulan Januari 2006 untuk menghimpun para programmer terbaik STT Telkom di dalam satu wadah. Prestasi yang diperoleh hingga Agustus 2007 ini adalah : juara III Microsoft Imagine Cup Software Design, juara III Microsoft Project Hoshimi, honorable mention ACM Indonesia National Contest 2007, juara III Pekan Ilmiah Nasional Algorithm - Problem Solving and Security Contest, juara II, III, IV, dan V Genia National Programming Contest, dan sebanyak 16 kali masuk final kompetisi IT nasional lainnya.
Pranala luar
- (Indonesia) Situs resmi
- (Indonesia) Program Profesional STT Telkom
- (Indonesia) Portal Students STT Telkom
- (Indonesia) Ikatan Alumni STT Telkom
- (Indonesia) LUG STT Telkom
- (Indonesia) milis LUG STT Telkom
- (Indonesia) Situs Teknik Industri
- (Indonesia) Situs Astacala