Pernikahan

upacara yang mengikatkan orang dalam hubungan nikah

Pernikahan adalah sebuah perjanjian untuk hidup bersama yang didasarkan pada hukum agama atau hukum negara. Pernikahan adalah upacara pengikatan janji nikah yang dilaksanakan dengan menggunakan adat atau aturan tertentu.

Pernikahan sesuatu yang sakral, yang harus dijaga keutuhannya sampai akhir hayat.Persiapkanlah mental dan material sebelum memasuki pernikahan, karena hal tersebut sangat membantu kestabilan rumah tangga. Jangan menikah sebelum salah satu atau keduanya punya pekerjaan. Karena tinggal dengan orangtua atau mertua akan menimbulkan banyak konflik di dalam rumah tangga, yang jika keduanya tidak siap, maka goyahlah rumah tangga, yang bisa berakhir dengan perceraian karena keduanya kehilangan cinta dan gairah.

Upacara Pernikahan

Di Indonesia upacara pernikahan dilakukan dengan dua cara:

Tradisional

Upacara pernikahan secara tradisional dilakukan menurut aturan-aturan adat setempat. Indonesia memiliki banyak sekali suku yang masing-masing memiliki tradisi upacara pernikahan sendiri.

Adat Jawa - Solo

Adat Jawa - Jogja

Adat Sunda

Adat Bali

Adat Batak

Adat Betawi

Modern

Upacara pernikahan modern dilakukan dengan mengikuti aturan-aturan dari luar negeri. Biasanya gaya yang dipakai adalah gaya Eropa. Pernikahan yang dilakukan dengan aturan Islam mungkin dapat juga dimasukan kedalam kategori upacara pernikahan modern.

Artikel terkait

Lihat pula

Pranala Luar