Tempong (Jepara)
variasi makanan khas Indonesia
- Artikel ini menjelaskan Tempong sebagai sebuah lauk. Untuk tempong sebagai nasi lengkap dengan lauk pauk, silakan kunjungi Nasi tempong.
Tempong adalah kumpulan ikan teri kecil yang dibentuk menjadi kepalan seperti bakwa. Karena dicampur dengan garam, rasanya cenderung asin. Namun bisa pula dibuat dengan mencampurkan telur. Makanan ini biasanya dikonsumsi saat turun hujan sebagai teman makan nasi. Kepalan ikan ini bisa diolah dengan cara ditumis atau dikukus dengan atau tanpa santan.[1]
Tempong | |
---|---|
Foto Tempong | |
Tempat asal | Indonesia |
Daerah | Jepara, Jawa Tengah |
Sunting kotak info • L • B |
Blenyik dibuat karena berlimpahnya ikan teri hasil tangkapan nelayan dan cuaca yang kering. [2].
Masakan
Aneka masakan berbahan dasar Tempong, diantaranya:
- Tempong Kicik
- caranya Tempong di kukus di dalam mangkuk yang didalamnya terdapat minyak goreng, irisan bawang putih, irisan bawang merah, irisan cabai rawit, irisan cabai keriting.
- Tempong Goreng
- caranya seperti menggoreng biasa, yaitu panaskan minyak goreng kemudian masukan tempong, setelah warna tempong coklat keemasan siap di sajikan.