Spirit Airlines
Spirit Airlines, Inc. (Nasdaq: SAVE) adalah sebuah maskapai penerbangan bertarif rendah asal Amerika Serikat yang berkantor pusat di Miramar, Florida. Spirit mengoperasikan penerbangan berjadwal ke seluruh Amerika Serikat dan juga ke Karibia, Meksiko, dan Amerika Latin. Spirit memiliki dua penghubung, yakni di Fort Lauderdale dan Detroit. Kota fokus Spirit antara lain Dallas/Fort Worth, Las Vegas, Chicago, Houston, Atlantic City, dan Myrtle Beach.
| |||||||
Didirikan | 1980 (sebagai Charter One) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Pusat operasi | |||||||
Kota fokus |
| ||||||
Program penumpang setia | FREE SPIRIT | ||||||
Armada | 84[3] | ||||||
Tujuan | 57 | ||||||
Slogan | Less Money, More Go. | ||||||
Perusahaan induk | Publicly traded (Nasdaq: SAVE) | ||||||
Kantor pusat | Miramar, Florida, USA | ||||||
Tokoh utama |
| ||||||
Pendapatan | US$ 1.93 miliar (2014)[4] | ||||||
Laba bersih | US$ 225.46 juta (2014)[4] | ||||||
Situs web | spirit.com |
Sejarah
Tahun-Tahun Awal (1964-2006)
Spirit berawal dari sebuah perusahaan bernama Clipper Trucking Company yang didirikan pada tahun 1964.[5] Layanan penerbangannya baru didirikan pada tahun 1980 di Macomb County, Michigan, (oleh Ned Homfeld) dengan nama Charter One,[6] yang awalnya hanya melayani penerbangan pariwisata ke Atlantic City, Las Vegas, dan Bahama. Pada tahun 1990, Charter One mulai melayani penerbangan berjadwal dari Boston dan Providence ke Atlantic City. Pada tanggal 29 Mei 1992, Charter One membeli pesawat jet, dan mengganti namanya menjadi Spirit Airlines, dan lalu memulai penerbangan berjadwal dari Detroit ke Atlantic City.
Pada bulan April 1993, Spirit Airlines juga memulai penerbangan berjadwal ke Florida. Selama lima tahun berikutnya,, Spirit berkembang sangat pesat, dan mulai menambah penerbangannya dari Detroit, serta juga membuka rute baru ke Myrtle Beach, Los Angeles, dan New York City.
Referensi
- ^ "Spirit to Expand Fort Lauderdale, Houston Service". Airchive. Diakses tanggal 3 April 2015.
- ^ "Spirit Airlines focus cities". January 6, 2016.
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaplanespotters
- ^ a b "SAVE Key Statistics". marketwatch.com. Diakses tanggal 2015-08-27.
- ^ Nicas, Jack (May 12, 2012). "A Stingy Spirit Lifts Airline's Profit". The Wall Street Journal. hlm. A1, A12.
- ^ "Spirit Airlines History". Spirit Airlines. August 2011. Diakses tanggal 2013-01-09.