Bakrie & Brothers

perusahaan asal Indonesia

Bakrie & Brothers adalah salah satu anak usaha tertua dari Bakrie Group yang bergerak di bidang industri manufaktur dan infrastruktur.[2][3]. Bisnis perusahaan termasuk menjadi produsen pipa baja, EPC, bahan bangunan, komponen otomotif, dan juga proyek infrastruktur di Indonesia[4].

Bakrie & Brothers
PT Bakrie & Brothers Tbk
Publik (IDX: BNBR)
IndustriManufaktur, Ifrastruktur.
Didirikan10 Februari 1942
PendiriAchmad Bakrie
Kantor pusatJakarta, Indonesia
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh kunci
Bobby Gafur Umar, Direktur Utama & CEO
Dody Taufiq Wijaya, Direktur Independen
A. Amri Aswono Putro, Direktur
R.A Sri Dharmayanti, Direktur
[1]
Karyawan
4,100 (2015)
IndukBakrie Group
Situs webwww.bakrie-brothers.com

Sejarah

Bakrie & Brothers didirikan pada tahun 1942 oleh almarhum Achmad Bakrie setelah berpindah dari Lampung ke Jakarta[5]. Pada Permulaannya, Bakrie & Brothers didirikan sebagai perusahaan perdagangan umum dan keagenan, yang dikenal sebagai pionir dalam industri manufaktur pipa baja di Indonesia[6]. Saat Ini, Bakrie & Brothers bergerak di bidang Manufaktur dan Infrastruktur, yaitu menjadi produsen pipa baja, EPC, bahan bangunan, komponen otomotif, dan juga proyek infrastruktur.

Proyek Infrastruktur

Unit usaha Bakrie & Brothers; Bakrie Indo Infrastructure sedang dalam tahap mengerjakan tiga proyek besar yaitu; Jalan Tol, Pembangkit Listrik, dan Pipa Gas. Pembangkit Listrik Tanjung Jati A adalah pembangkit listrik tenaga batu bara 2x660 MW yang terletak di Jawa Barat[7]. Jalur Pipa Gas Kalija adalah pipa yang mentransportasikan gas alam dari pantai Kalimantan Timur, hingga Tambak Lorok di Semarang, Jawa Tengah dengan total kepanjangan 1,400km[8]. Saat ini, proyek Pipa Gas Kalija sudah memasuki fase pertama. Jalan Tol Cimanggis-Cibitung adalah jalan tol sepanjang 26.4km yang terletak di Jawa Barat dan akan beroperasi melalui Depok, Bekasi. dan Bogor[9].


Struktur Grup Perusahaan

Industri Metal

  • Bakrie Metal Industries
    • Bakrie Construction
    • Bekasi Fabrication Unit
    • Bakrie Pipe Industries
      • South East Asia Pipe Industries

Komponen Otomotif

  • Bakrie Autoparts
    • Bina Usaha Mandiri Mizusawa
    • Braja Mukti Cakra

Bahan Bangunan

  • Bakrie Building Industries

Infrastruktur

  • Bakrie Indo Infrastructure
    • Bakrie Power


Logo Bakrie

Logo (lihat di atas) dikenal dengan istilah Tanah dan Semesta. Berikut bagian-bagian logo tersebut. [10]

  • Dua garis tebal lengkung berwarna merah bata (terakota) mencerminkan tanah khas Indonesia yang subur. Bentuk ini seakan-akan terbagi dua oleh bidang putih di tengahnya, menandakan tanah yang telah diolah/dibajak, yang berarti akan semakin subur. Bentuk lengkung mengambil citra permukaan bumi yang bulat.
  • Titik-titik biru di atasnya mencerminkan langit semesta, dengan mengambil bentuk susunan rasi bintang utara (Waluku), melambangkan cita-cita yang tinggi namun tidak melupakan tempat asalnya (bentuk alat bajak yang identik dengan tanah subur)
  • Logo tidak dibatasi dengan kotak atau lingkaran, menandakan kedinamisan yang tidak terbatas.
  • Komposisi grafis mengambil gaya seni desain modern, dimaksudkan untuk memposisikan citra Bakrie ke masa depan (futuristik) yang membedakannya dari perusahaan lain.

Dengan demikian, makna falsafah logo Bakrie dinyatakan sebagai berikut.

  • Menggapai cita setinggi mungkin adalah semangat universal. Namun cita yang tinggi patut berpijak di atas dasar yang kukuh dan memberinya inspirasi serta napas kehidupan. Cita-cita tinggi selayaknya tidak melupakan tempat berpijaknya.
  • Betapa pun hebat, besar, dan tingginya cita-cita, Bakrie tidak akan pernah melupakan tempat berpijak dan harus berpijak selamanya. Sebab pijakan itulah yang mewarisi tradisi, kultur, dan semangat usaha. Pijakan itulah yang memberi bentuk Bakrie kini dan Bakrie masa depan.


Lihat pula

Referensi

  1. ^ Bakrie & Brothers. Bakrie & Brothers http://www.bakrie-brothers.com/#/about_us/management. Diakses tanggal 19 April 2016.  Tidak memiliki atau tanpa |title= (bantuan)
  2. ^ "Kelompok Usaha Bakrie". Bakrie Untuk Negeri. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  3. ^ Bakrie & Brothers Annual Report - Powering Presence. Jakarta, Indonesia: Bakrie & Brothers. April 2015. hlm. 18. 
  4. ^ "About Us". Bakrie & Brothers. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  5. ^ Pohan, Syafruddin (1992). Achmad Bakrie - Sebuah Potret Kerja Keras, Kejujuran, dan Keberhasilan. Jakarta, Indonesia: Kelompok Usaha Bakrie. hlm. 5. 
  6. ^ "Corporate History". Bakrie & Brothers. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  7. ^ "Grup Bakrie Garap PLTU Tanjung Jati Senilai Rp 29 Triliun". Detik Finance. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  8. ^ "Tentang Kami". kalija. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  9. ^ name="Agung">"Pembebasan Lahan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung di Bekasi Dikebut". Tempo.co. Tempo. Diakses tanggal 18 April 2016. 
  10. ^ http://www.untuknegeri.org/tentang-kami/logo-bakrie

Pranala luar