Damarraja, Warungkiara, Sukabumi
Damarraja adalah desa di kecamatan Warung Kiara, Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia. Desa Damarraja terletak di Koordinat geografi 6° 59' 28" LS, 106° 42' 56" BT. Terletak sekitar 30 kilometer dari pusat Kota Sukabumi. Desa tersebut termasuk dalam desa pemekaran yang sedang berkembang dan tercatat sebagai desa tertinggal.
Damarraja | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Barat | ||||
Kabupaten | Sukabumi | ||||
Kecamatan | Warung Kiara | ||||
Kode Kemendagri | 32.02.09.2011 | ||||
Luas | 21.000 M2 | ||||
Jumlah penduduk | 2960 jiwa | ||||
Kepadatan | - | ||||
|
Untuk mengunjungi desa Damarraja harus melalui perjalanan kurang lebih 3 jam dari pusat Kota Sukabumi ke arah Kota Palabuhan Ratu. Tepatnya berada di Jalan Pelabuhan Ratu kilometer 30. Untuk memasuki Desa Damarraja dapat melalui pintu masuk gerbang pabrik PTPN XIII Cibungur Ubrug, sebuah tempat pengolahan karet alam. Desa Damarraja tertutupi oleh perkebunan karet yang luas, sehingga untuk menujunya harus melewati hutan karet, waktu yang dibutuhkan ke pusat desa sekitar setengah jam menggunakan kendaraan bermotor.
Batas Wilayah
- Utara: berbatasan dengan Desa Girijaya Kecamatan Warungkiara yang dibatasi oleh Jalan Perkebunan Cibungur;
- Timur: berbatasan dengan Desa Sukaharja dan Desa Ubrug Kecamatan Warungkiara yang dibatasi oleh Sungai Cicareuh
- Selatan: berbatasan dengan Desa Warungkiara yang dibatasi oleh batas buatan berupa tiga buah patok beton
- Barat: berbatasan dengan Desa Mangunjaya Kecamatan Bantargadung yang dibatasi oleh Kali Ciseupan.
Wilayah dan Pusat Pemerintahan
Desa Damarraja terbagi ke dalam tiga kedusunan, masing-masing diberi nama sebagai berikut.
- Dusun Batulayang
- Dusun Ciawitali
- Dusun Cipamarayan
Pusat Pemerintahan Desa Damarraja berada di Dusun Ciawitali.