The Duel (film 2016)
Duel adalah sebuah film bernuansa western yang disutradarai oleh Kieran Darcy-Smith dan ditulis oleh Matt Cook. Film ini dibintangi oleh Liam Hemsworth, Emory Cohen, Woody Harrelson dan Alice Braga. Film ini dirilis secara terbatas dan dengan video on demand (VOD) pada 24 Juni 2016, oleh Lionsgate Premier.[1] Dan juga akan dirilis pada DVD dan Blu-Ray, 23 Agustus 2016..
The Duel | |
---|---|
Sutradara | Kieran Darcy-Smith |
Produser | David Hoberman Todd Lieberman Adam Rosenfelt Maureen Meulen |
Ditulis oleh | Matt Cook |
Pemeran | Woody Harrelson Liam Hemsworth Alice Braga Emory Cohen Felicity Price José Zúñiga William Sadler |
Penata musik | Craig Eastman |
Sinematografer | Jules O'Loughlin |
Penyunting | Tracy Adams Blake Hjares |
Perusahaan produksi | |
Distributor | Lionsgate Premiere |
Tanggal rilis |
|
Negara | United States |
Bahasa | Inggris |
Film ini juga dikenal dengan judul By Way of Helena.
Sinopsis
Di Dataran Great Plains medio 1880s, seorang Texas Ranger bernama David Kingston ditugaskan ke daerah Old West di perbatasan kota Helena untuk menyelidiki serangkaian pembunuhan dan hilangnya masyarakat lokal. Di kota ini, seorang pemimpin sekte Abraham Brant mengontrol seluruh penduduk kota dalam ketakutan.
Pemeran
- Liam Hemsworth sebagai David Kingston
- Emory Cohen sebagai Isaac
- William Sadler sebagai Governor Sullivan Ross
- Woody Harrelson sebagai Abraham Brant
- Alice Braga sebagai Marisol
- Raphael Sbarge sebagai Dr. Morris
- Benedict Samuel sebagai Brit
- Felicity Price sebagai Naomi
- J.D. Evermore
- José Zúñiga sebagai General Calderon
- Kim Hidalgo sebagai Maria
- Jason Carter sebagai William
- Giles Matthey
- Cathy Foster Roberts sebagai Orpha
Produksi
Pada September 28, 2012, Kieran Darcy-Smith ditetapkan untuk menyutradari film berdasarkan skrip milik Matt Cook tahun 2009, yang masuk pada daftar black list (daftar skrip yang disukai) yang berlatar belakang di Helena, Texas, dimana David Hoberman dan Todd Lieberman telah mengumumkan untuk memproduksinya melalui perusahaan produksi film mereka Mandeville Films.[2] Pada tanggal 1 Juli 2014, diumumkan bahwa Liam Hemsworth dan Woody Harrelson akan membintangi film ini sebagai David Kingston dan Abraham Brant.[3] Pada 29 Agustus, Felicity Price dimasukkan pada daftar pemeran.[4] Pada 5 September, William Hurt, dan juga Alice Braga bergabung dengan para pemain lainnya pada film ini. WestEnd Film akan menangani penjualan internasional.[5] Adam Rosenfelt dan Maureen Meulen akan membiayai produksi film dan membantu sebagai produser melalui perusahaan mereka Atom Entertainment.[5] Pada 2 Oktober, Emory Cohen bergabung untuk berperan sebagai Isaac.[6] Pada 9 Oktober, Benedict Samuel bergabung untuk berperan sebagai Brit yang mengunjungi kota dengan ayahnya dan saudaranya untuk berpartisipasi dalam perburuan manusia yang dipimpin oleh pemimpin sekte Abraham.[7]
Nicholas Hoult, Joel Edgerton dan Jamie Bell pernah di infokan akan membintangi film ini pada tahun 2013.[8]
Difilmkan
Pembuatan film dimulai pada tanggal 15 September, 2014, di Greenwood, Mississippi.[5][9] Lokasi syuting sebagian besar berlokasi di bekas Florewood State Park, yang berubah menjadi perbatasan kota Old West.[10][11]
Referensi
- ^ Collis, Clark (April 27, 2016). "Liam Hemsworth and Woody Harrelson face off in Western The Duel -- exclusive poster and trailer". Entertainment Weekly. Diakses tanggal April 27, 2016.
- ^ Sneider, Jeff (September 28, 2012). "Kieran Darcy-Smith to helm 'Helena'". variety.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Yamato, Jen (July 1, 2014). "Liam Hemsworth, Woody Harrelson Heading For Revenge Western 'Helena'". deadline.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Whitehead, Donna (August 29, 2014). "Felicity Price Goes "By Way of Helena"". .tracking-board.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ a b c Barraclough, Leo (September 5, 2014). "Toronto: 'By Way of Helena' Casts William Hurt and Alice Braga, Gets Intl. Sales Agent". variety.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Yamato, Jen (October 2, 2014). "Emory Cohen Cast In 'By Way Of Helena'". deadline.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Groves, Don (October 9, 2014). "Benedict Samuel cast in Western thriller". if.com.au. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Commonwealth, Thomas (July 24, 2013). "Nicholas Hoult And Joel Edgerton Go "By Way Of Helena"". The Tracking Board. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Lucas, Sherry (September 22, 2014). "Harrelson sighting feeds 'Where's Woody' buzz". hattiesburgamerican.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ Stole, Bryn (August 1, 2014). "Hollywood returns to Greenwood". washingtontimes.com. Diakses tanggal October 10, 2014.
- ^ "Liam Hemsworth begins filming 'By Way of Helena' in Mississippi". onlocationvacations.com. October 9, 2014. Diakses tanggal October 10, 2014.