Organisasi Standardisasi Internasional

ISO
Revisi sejak 6 Desember 2005 04.28 oleh YurikBot (bicara | kontrib) (robot Adding: ar)

Organisasi Internasional untuk Standarisasi (bahasa Inggris: International Organization for Standardization (ISO atau Iso)) adalah badan penetap standar internasional yang terdiri dari wakil-wakil dari badan standar nasional setiap negara.

Berkas:Iso logo.gif
Logo International Organization for Standardization

Didirikan pada 23 Februari 1947, ISO menetapkan standar-standar industrial dan komersial dunia.

Meski ISO adalah organisasi non-pemerintah, kemampuannya untuk menetapkan standar yang sering menjadi hukum melalui persetujuan atau standar nasional membuatnya lebih berpengaruh daripada kebanyakan organisasi non-pemerintah lainnya, dan dalam prakteknya ISO menjadi konsorsium dengan hubungan yang kuat dengan pihak-pihak pemerintah. Peserta ISO termasuk satu badan standar nasional dari setiap negara dan perusahaan-perusahaan besar.

ISO bekerja sama dengan Komisi Elektroteknik Internasional (IEC) yang bertanggung jawab terhadap standarisasi peralatan elektronik.

Lihat pula

Pranala luar