Francisco Feuillassier Abalo, (lahir 12 Mei 1998) atau Franchu adalah seorang pemain sepak bola Argentina yang saat ini bermain pada posisi gelandang sayap untuk Real Madrid. Franchu sebelumnya pernah bermain untuk Cadetes San Martín dan Rayo Vallecano.

Francisco Feuillassier
Informasi pribadi
Nama lengkap Francisco Feuillassier Abalo
Tanggal lahir 12 Mei 1998 (umur 26)
Tempat lahir Mar del Plata, Argentina
Tinggi 172 m (564 ft 3+12 in)
Posisi bermain Gelandang Sayap
Informasi klub
Klub saat ini Real Madrid
Nomor 11
Karier junior
Tahun Tim
2003–2008 Cadetes San Martín
2009–2011 Real Madrid
2011–2016 Rayo Vallecano
2016– Real Madrid

Kehidupan Pribadi

Franchu lahir di Mar del Plata, Buenos Aires, Argentina dari pasangan Jose Feuillassier dan Bettina Abalo. Franchu memiliki seorang kakak laki-laki Santiago Feuillassier [1] yang juga pemain sepak bola yang saat ini bermain di klub Swiss FC Mont. Di usia lima tahun, Franchu mulai bermain sepak bola untuk Club Cadetes San Martin [2], klub sepak bola lokal yang berbasis di kampung halamannya, Mar del Plata

  1. ^ "Los hermanos sean unidos". 
  2. ^ "Club Atletico Cadetes de San Martin".