Child World 2017
Tanggal: 28 September 2017
Tempat: John Mackintosh Hall, Gibraltar
Pembawa Acara: Jason Cook, Megan Young, Davina Camillerri
Hiburan: Albert Hammond, Surianne
Peserta: 259
Penempatan: 20
Pemenang: TBA
Child World 2017 adalah edisi ke-5 dari kontes Child World yang diselenggarakan pada 28 September 2017 di John Mackintosh Hall, Gibraltar. Sebanyak 259 negara dan teritori berkompetisi memperebutkan mahkota dan menjadi rekor partisipasi terbesar dalam sejarah kontes. Di akhir acara, Child World 2016 Amber Livingstone dari Republik Irlandia memahkotai penerusnya Child World 2017. Ini juga merupakan untuk pertama kalinya kontes Child World diselenggarakan di Eropa.
Persiapan
Pemerintah Gibraltar telah mengajukan penawaran resmi untuk menjadi tuan rumah Child World 2017 yang telah ditandangani oleh Gubernur Gibraltar Fabian Picardo pada tanggal 13 November 2015 yang resmi diterima oleh Organisasi Child World. Kemudian, pada sidang tahunan Organisasi Child World pada tanggal 14 Juli 2016 mengambil tempat di Taipei, Republik Tiongkok yang akhirnya mengumumkan Gibraltar sebagai negara tuan rumah untuk penyelenggaraan kontes Child World 2017. Pada proses ini, Gibraltar berhasil mengalahkan 11 negara lainnya yang sebelumnya telah tersingkir untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah, yaitu:
Negara |
Uzbekistan |
Polandia |
Makau |
Curaçao |
Kuwait |
Kepulauan Cook |
Chad |
Sudan Selatan |
Puerto Riko |
Uganda |
Indonesia |
Dipilihnya Gibraltar sebagai tuan rumah Child World 2017 disambut gembira oleh masyarakat Gibraltar karena mereka sebelumnya belum pernah menjadi tuan rumah perhelatan besar dunia sebesar kontes Child World yang tentunya akan menarik banyak perhatian milyaran pasang mata di seluruh dunia dimana negara mereka akan menjadi pusat perhatian selama kompetisi berlangsung.