Industri Sandang Nusantara
perusahaan asal Indonesia
PT. Industri Sandang Nusantara (Persero) adalah perusahaan tekstil milik pemerintah Indonesia yang berkantor pusat di Bekasi, Jawa Barat. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1999.[1]
PT. Industri Sandang Nusantara (INSANI) awalnya lahir dalam rangka swasembada kebutuhan pangan (1961), perusahaan ini memproduksi benang tenun, karung, dan karung plastik yang diproduksi oleh 7 baril pemintalan, 1 baril terpadu (pemintalan dan pentenunan) serta satu pabrik karung plastik. [2]
Tujuan
Tujuan perusahaan ini adalah melaksanakan dan menunjang kebijakan dan program pemerintahan terutama di bidang ekonomi dan pembangunan nasional pada umumnya.
Strategi-strategi
Beberapa strategi yang di terapkan perusahaan ini di antaranya :
- Menciptakan produk yang bernilai tambah dan berkualitas tinggi dengan biaya yang kompetitif serta dapat di terima pasar.
- Membina Sumber Daya Manusia secara terus menerus sehingga dapat tercipta SDM yang profesional, berkualitas dan produktif.
- Membangun organisasi dan sistem kerja yang efisien serta berdaya guna tinggi sehingga memiliki budaya kerja yang kompetitif dan sehat.
- mengelola pendanaan secara optimal dan efisien dalam menunjang seluruh program perusahaan.[3]
Referensi
- ^ "Industri Sandang Nusantara". ptisn.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-04-23.
- ^ "About Us | Industri Sandang Nusantara". ptisn.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-04-23.
- ^ BUMN, PERUSAHAAN. "PT Industri Sandang Nusantara (INSAN) BUMN Produsen Benang Tenun, Kain dan Karung Plastik". Diakses tanggal 2017-04-23.