Batas Air
Batas Air (Hanzi: 水滸傳, hanyu pinyin: shui hu zhuan; bahasa Inggris: Water Margin, All Men are Brothers, Outlaw of the Marsh, 108 Bandits of Liang Shan; bahasa Jepang: Suikoden) adalah sebuah roman terkenal dari zaman Dinasti Ming.
Roman ini menceritakan realita kehidupan para bandit yang dipimpin oleh Song Jiang melawan kebengisan pemerintah Dinasti Song. Song Jiang sendiri adalah tokoh sejarah, namun di roman tentunya ia digambarkan sesuai imajinasi sang pengarang. Bagi kaum pemerintahan, mereka disebut bandit, tetapi bagi rakyat setempat mereka disebut pahlawan, karena mereka biasa merampok kaum orang kaya yang tidak baik dan korupsi yang kemudian dibagikan kepada orang miskin dan tidak mampu. Dalam sejarahnya, ada 108 bandit pahlawan yang terkenal dan mereka bersatu mengikat janji di Ruangan Kesetiaan (bahasa Inggris: Hall of Loyalty). Markas mereka berada di Gunung Liangshanpo, yang dikelilingi oleh laut dan air sehingga sulit diserang. Mereka memiliki anggota sampai puluhan ribu.
Pengarang roman ini adalah Shi Nai-an (Hanzi: 施耐庵) dengan bantuan Luo Guanzhong. Namun sebenarnya, ada dugaan bahwa tidak ada orang bernama Shi Nai-an dan Shi Nai-an adalah nama samaran dari Luo sendiri. Namun versi lain yang lebih populer adalah Shi Nai-an menuliskan novel ini, Luo bertindak sebagai editor dan menambahkan 30 bab terakhir daripada novel ini.
Adaptasi dalam budaya populer
Kisah Batas Air telah diadaptasikan ke dalam bentuk permainan video dan komputer. Beberapa perusahaan Game yang telah membuatnya adalah Konami, KOEI, dan Interserv. Berbeda dengan perusahaan pembuat game Suikoden lain, Konami lebih banyak mengisi cerita sendiri di dalam seri-seri game Suikodennya, dan setiap seri terdapat hubungan cerita masing-masing. Konami juga menambah Kata Gensou pada versi Jepang game Suikoden. KOEI adalah perusahaan yang pertama kali membuat game ini pada tahun 1989.
Berikut adalah beberapa di antaranya:
- seri Suikoden, mencakup Suikoden I hingga V (berbagai platform, lihat artikel tersebut)
- Gensou Suikoden Card Stories (Gameboy Advance) - Konami
- Suikoden Tendo 108 Sei (PlayStation) - KOEI
- Suikoden: Tenmei no Chikai (PlayStation)- KOEI
- Suikoden Tactics (PlayStation 2) - Konami
- Genso SuikoGaiden Vol. 1: Harmonia no Kenshi (PlayStation) - Konami
- Genso SuikoGaiden Vol. 2: Crystal Valley no Kettou (PlayStation) - Konami
- Suikoden Tendo 108 Sei (Sega Saturn)- KOEI
- Suikoden: Tenmei no Chikai (Sega Saturn)- KOEI
- Suikoden (msx) - KOEI
- Suikoden (Nintendo) - KOEI
- Bandit Kings of Ancient China (PC) - KOEI
- Bandit Kings of Ancient China (Nintendo) - KOEI
- Bandit Kings of Ancient China (AMI) - KOEI
- Bandit Kings of Ancient China (MSX) - KOEI
- Suikoden MMO (Xbox 360) - Interserv
- Water Margin (PC)
- Water Margin Online 3.2 (Online) - MyCNX Holdings
- Outlaws Seize Castle (mobile Java)