Tomar
Tomar (pengucapan bahasa Portugis: [tuˈmaɾ]) adalah sebuah kota dan munisipalitas yang terletak di Distrik Santarém, Portugal. Kota ini memiliki jumlah penduduk sekitar 20.000 jiwa, sementara jumlah penduduk munisipalitasnya pada tahun 2011 tercatat sebesar 40.677 jiwa.[1] Munisipalitas Tomar memiliki luas sebesar 351,20 km².[2]
Tomar | |
---|---|
Negara | Portugal |
Region | Centro |
Subregion | Médio Tejo |
Komunitas inter. | Médio Tejo |
Distrik | Santarém |
Parish | 11 |
Pemerintahan | |
• Presiden | Anabela Freitas (PCP) |
Luas | |
• Total | 351,20 km2 (13,560 sq mi) |
Populasi (2011) | |
• Total | 40.677 |
• Kepadatan | 1,2/km2 (3,0/sq mi) |
Zona waktu | WET/WEST (UTC+0/+1) |
Coordinates | 39°36′N 8°25′W / 39.600°N 8.417°W |
Situs web | http://www.cm-tomar.pt |
Kota Tomar terlahir di dalam tembok Convento de Cristo yang dibangun atas perintah Gualdim de Pais, Grand Master keempat Ordo Bait Allah pada akhir abad ke-12.
Tomar adalah salah satu peninggalan bersejarah yang penting di Portugal dan juga merupakan kota Ordo Bait Allah terakhir yang diperintahkan pembangunannya. Tomar merupakan kota yang penting pada abad ke-15 ketika tempat ini menjadi pusat perluasan wilayah Portugal ke seberang laut di bawah kepemimpinan Henrique sang Navigator, Grand Master Ordo Kristus (penerus Ordo Bait Allah di Portugal).
Daya tarik
- Convento de Cristo - Situs Warisan Dunia UNESCO
- Akueduk Pegões
- Gereja Santa Maria do Olival
- Sinagoga Tomar
- Gereja São João Baptista
- Kapel Nossa Senhora da Conceição
- Gereja dan Biara Santa Iria
- Museu dos Fosforos (Museum Korek Api)
- Museu de Arte Moderna - Colecção José Augusto França (Galeri Seni)
- Casa Museu Fernando Lopes Graça
- Casa dos Cubos (Galeri Seni)
Catatan kaki
Pranala luar