Mikulov
Mikulov (pelafalan Ceko: [ˈmɪkulof]; bahasa Jerman: Nikolsburg; bahasa Yiddi: ניקאלשבורג, Nikolshburg) adalah sebuah kota yang terletak di Moravia, Republik Ceko. Kota ini terletak di dekat perbatasan dengan Austria Hilir.
Sejarah
Setelah pendirian Markgrafschaft Moravia, permukiman Nikulsburch pertama kali disebutkan dalam dokumen tahun 1249 yang dikeluarkan oleh markgraf Přemyslid Ottokar II yang memberikan kota tersebut beserta kastilnya kepada bangsawan Austria Henri I dari Liechtenstein. Pada tahun 1262, kepemilikannya dipastikan oleh Ottokar. Setelah Raja Rudolf I dari Jerman mengalahkan Ottokar dalam Pertempuran Marchfeld pada tahun 1278, ia memberikan hak-hak pasar in villa Nicolspurch kepada Henri II dari Liechtenstein. Orang-orang Jerman datang dan tinggal di kota ini hingga mereka diusir dari Ceko pada tahun 1945 berdasarkan dekret-dekret Beneš.
Sebelum Perang Dunia II, di Mikulov terdapat komunitas Yahudi yang relatif besar. Orang-orang Yahudi mulai bermukim di Nikolsburg paling tidak semenjak tahun 1421, ketika orang-orang Yahudi diusir dari Wina dan Austria Hilir oleh Adipati Austria Albert II dari Jerman. Para pengungsi menetap di kota yang terletak dekat dengan perbatasan Austria di bawah perlindungan pangeran-pangeran Liechtenstein, dan setelah itu datang lagi orang Yahudi yang diusir dari wilayah kerajaan Moravia oleh Raja Ladislas setelah tahun 1454.[1] Pada awal abad ke-16, Nikolsburg menjadi tempat berkedudukannya rabbi Moravia, sehingga kota ini menjadi pusat budaya Yahudi Moravia.
Ekonomi
Mikulov merupakan pusat pembuatan wine Ceko berkat lokasi geografis dan iklimnya.
Catatan kaki
- ^ Nezhodová, Soňa. The Jewish Mikulov (Židovský Mikulov). 1. ed. Brno: Matice moravská, 2006, 423 p. ISBN 80-86488-28-4