Benny Panjaitan (14 September 1947 – 24 Oktober 2017) adalah penyanyi Indonesia dan merupakan vokalis utama dari grup musik Panbers yang didirikan sejak 1969.

Karier

Benny Panjaitan dikenal sebagai anggota Panjaitan Bersaudara (Panbers), satu nama kelompok pemusik yang merupakan singkatan dari Pandjaitan Bersaudara. Kelompok musik ini didirikan pada 1969 di Surabaya, terdiri dari empat orang kakak beradik kandung putra-putra dari Drs. J.M.M. Pandjaitan S.H. dengan Bosani S.O. Sitompul. Mereka adalah Hans Panjaitan pada lead guitar, Doan Panjaitan pada bas dan keyboard, serta Asido Panjaitan pada drum. Sedangkan Benny Panjaitan sendiri bertindak sebagai vokalis dan rhythm guitar.[1]

Meninggal dunia

Benny Panjaitan meninggal dunia pada 24 Oktober 2017 di rumahnya di kawasan Ciledug, Kota Tangerang, Banten dalam usia 70 tahun akibat sakit strok yang dideritanya.[2]

Referensi

  1. ^ "Benny Panjaitan "Panbers" Meninggal Dunia". kompas.com. Diakses tanggal 24 Oktober 2017. 
  2. ^ "Benny Panjaitan 'Panbers' Meninggal Dunia". cnnindonesia.com. Diakses tanggal 24 Oktober 2017.