Jalan Ketiga

Revisi sejak 1 November 2017 02.58 oleh Iswan Heri (bicara | kontrib) (membuat artikel baru)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Jalan Ketiga (The Third Way) adalah sebuah pandangan yang dipopulerkan oleh Anthony Giddens. Jalan Ketiga adalah sebuah gagasan alternatif diluar dua gagasan besar yang sudah lama ada, yakni Sosialisme dan Kapitalisme. Jalan Ketiga hadir dari sebuah pencarian akan sebuah jalan keluar dari  problematika yang ada pada Sosialisme maupun Kapitalisme selama ini. Pandangan ini juga mencoba keluar dari pertentangan dan dikotomi “kiri” (sosialisme) dan “kanan” (kapitalisme), dengan mengambil semua hal positif dari kedua pandangan tersebut dan membuang segala aspek negatifnya.