Pulutan, Nogosari, Boyolali
desa di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Pulutan adalah desa di kecamatan Nogosari, Boyolali, Jawa Tengah, Indonesia. Visi dari desa ini adalah mewujudkan desa yang aman, demokratis, sejahtera dan religius.
Pulutan | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Tengah | ||||
Kabupaten | Boyolali | ||||
Kecamatan | Nogosari | ||||
Kode pos | 57378 | ||||
Kode Kemendagri | 33.09.12.2013 | ||||
Luas | ... km² | ||||
Jumlah penduduk | ... jiwa | ||||
Kepadatan | ... jiwa/km² | ||||
|
Asal mula dinamakan Desa Pulutan karena pada wilayah ini dulunya banyak ditumbuhi pohon pulutan. Pohon pulutan merupakan sejenis tumbuhan yang termasuk pada familia kapas-kapasan. Karena banyak ditumbuhi pohon tersebut, jadi orang yang pertama kali bertempat tinggal di situ menamakan dukuh pulutan.
Pranala Luar
Usaha Warga Desa Pulutan Boyolali dalam Meningkatkan Perekonomian Desa - Jitunews