Bangun Sari, Tanjung Morawa, Deli Serdang

desa di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara


Bangun Sari merupakan salah satu desa yang di Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Desa Bangun Sari terdiri dari 17 Dusun yang penduduknya terdiri dari berbagai suku bangsa. Desa Bangun Sari berbatasan langsung dengan Kota Medan.

Bangun Sari
Negara Indonesia
ProvinsiSumatera Utara
KabupatenDeli Serdang
KecamatanTanjung Morawa
Kodepos
20362
Kode Kemendagri12.07.02.2016 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS1212200013 Edit nilai pada Wikidata
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 3°33′3.600″N 98°46′19.200″E / 3.55100000°N 98.77200000°E / 3.55100000; 98.77200000

Desa Bangun Sari merupakan Desa ada diwlayah Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, Yang berdasarkan sejarah, asal usul desa Bangun Sari yang diperoleh dari Pemuka dan Tokoh Masyarakat, terbentuknya Desa Bangun Sari ini adalah hasil perjuangan yang dahulunya dikuasai oleh Pemerintah Kolonial Belanda. Pada saat itu tanggal 14 Pebruari 1942 terjadi Perselisihan Pejuang dengan tentara Belanda yang berakibat menimbulkan korban jiwa yang cukup banyak, baik dari pihak Belanda maupun dari Pejuang itu sendiri. Perjuangan pada saat itu dipimpin oleh Almarhum Bapak HW.KASNO dan Bapak MADIRSAN yang ketika itu sebagai Kepala Kampung Bangun Sari yang pertama sehingga nama tersebut diabadikan menjadi nama salah satu Jalan/Gang yang ada di Desa Bangun Sari. Setelah beliau tiada, Perjuangan mempertahankan Desa Bangun Sari tetap dilanjutkan oleh rekan - rekan nya bersama HW KASNO, sehingga masa itu kepala Desa Bangun Sari yang Kedua dijabat oleh Bapak PUPON RAHARJO. Mengingat Perjuangan yang gigih semangat dan pantang menyerah serta dengan penuh keyakinan Sehingga dalam perjuangan tersebut sangatlah banyak menelan korban harta benda maupun jiwa. selanjutnya Bangun Sari dapat dikuasai oleh para Pejuang pada waktu itu.

Nama Bangun Sari diambil dari kata :

Bangun  : Bangkit / Bangkitnya Semangat Pejuang Sari : Hasil Dari Perjuangan jadi Bangun Sari : Bangkitnya Semangat Pejuang Untuk Memperoleh Hasil.