Kickstarter
perusahaan asal Amerika Serikat
Kickstarter adalah platform pendanaan umum terbesar di dunia.[2] Misi perusahaan ini adalah untuk membantu mempersembahkan proyek-proyek kreatif bagi kehidupan manusia.[3] Sejak peluncurannya, lebih dari 5 juta orang telah mendanai lebih dari 50.000 proyek kreatif,[4] misalnya proyek-proyek yang terkait dengan film, musik, pertunjukan panggung, komik, jurnalisme, permainan video, dan makanan.[5]
Kickstarter | |
---|---|
URL | www |
Tipe | public-benefit corporation (en) , crowdfunding platform (en) dan komunitas daring |
Bahasa | bahasa Inggris |
Pembuat | Perry Chen (en) , Yancey Strickler (en) dan Charles Adler (en) |
Berdiri sejak | 28 April 2009 |
Lokasi kantor pusat | 58 Kent Street (en) |
Negara | Amerika Serikat |
Penghargaan | |
Peringkat Alexa | 575 (September 2013[update])[1] |
Orang-orang yang memberi sokongan pada proyek-proyek Kickstarter ditawari hadiah yang nyata dan pengalaman khusus sebagai pertukaran untuk pendanaan yang mereka lakukan.[6] Model seperti ini terinspirasi dari model subskripsi patronase seni, di mana seniman akan terjun langsung meminta masyarakat untuk mendanai karya mereka.[7]
Referensi
- ^ "Kickstarter.com Site Info". Alexa Internet. Diakses tanggal September 26, 2013.
- ^ "Kickstarter crowdfunding site officially launches in Canada". The Canadian Press. 10 September 2013. Diakses tanggal 14 October 2013.
- ^ Gannes, Liz (May 29, 2010). "Kickstarter: We Don't Have Anything Against Celebrity Projects". All Things D.
- ^ Official website (Retrieved 2013). "Kickstarter.com FAQ".
- ^ Wortham, Jenna (August 24, 2009). "A Few Dollars at a Time, Patrons Support Artists on the Web". The New York Times.
- ^ Walker, Rob (August 5, 2011). "The Trivialities and Transcendence of Kickstarter". The New York Times Magazine.
- ^ Garber, Megan (June 29, 2013). "Kickstarters of Yore: Mozart, Lady Liberty, Alexander Pope". The Atlantic.