Pesan

informasi yang dikirim

Pesan adalah setiap pemberitahuan, kata, atau komunikasi baik lisan maupun tertulis, yang dikirimkan dari satu orang ke orang lain.[1] Pesan menjadi inti dari setiap proses komunikasi yang terjalin.[1]

Ilustrasi simbol pesan

Proses Pengiriman

Agar pesan dapat diterima dari pengguna satu ke pengguna lain, proses pengiriman pesan memerlukan sebuah media perantara agar pesan yang dikirimkan oleh sumber (source) dapat diterima dengan baik oleh penerima(receiver).[2] Dalam proses pengiriman tersebut, pesan harus dikemas sebaik mungkin untuk mengatasi gangguan yang muncul dalam transmisi pesan, agar tidak mengakibatkan perbedaan makna yang diterima oleh penerima (receiver).[2]

Jenis Pesan

Secara umum, jenis pesan terbagi menjadi dua, yakni pesan verbal dan non-verbal.[3] Pesan verbal adalah jenis pesan yang penyampaiannya menggunakan kata-kata, dan dapat dipahami isinya oleh penerima berdasarkan apa yang didengarnya.[3] Sedangkan, pesan non-verbal adalah jenis pesan yang penyampaiannya tidak menggunakan kata-kata secara langsung, dan dapat dipahami isinya oleh penerima berdasarkan gerak-gerik, tingkah laku, mimik wajah, atau ekspresi muka pengirim pesan.[3] Pada pesan non-verbal mengandalkan indra penglihatan sebagai penangkap stimuli yang timbul.[3]

Referensi

  1. ^ a b Definisi Pesan. Diakses 2 Juni 2010.
  2. ^ a b Perancangan Alat Pengiriman Pesan SMS melalui Jalur Radio. Diakses 2 Juni 2010.
  3. ^ a b c d Bahasa Tubuh. Diakses 3 Juni 2010.

egha