Pemahkotaan
Pemahkotaan atau penobatan adalah sebuah upacara yang menandai penahbisan resmi dari seorang penguasa monarki dengan kekuasaan agung, biasanya melibatkan ritual pemasangan mahkota di atas kepala penguasa monarki dan persembahan benda-benda kebesaran kerajaan lainnya. Upacara juga bisa dilakukan untuk permaisuri sang raja, baik bersamaan dengan sang raja atau dalam acara terpisah.
Sejarah dan perkembangan
Upacara pemahkotaan dalam Dunia Kristiani abad pertengahan, baik Barat dan Timur, dipengaruhi oleh praktik dari Kaisar Romawi ketika berkembang selama Abad Kuno Akhir, secara tidak langsung dipengaruhi oleh catatan Alkitabiah mengenai para raja yang dimahkotai dan diurapi.[1]
Referensi
- ^ "Coronation". Encyclopædia Britannica. 1911. Diakses tanggal 2008-09-25.