Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
Kimetsu no Yaiba (Jepang: 鬼滅の刃 , terj. har. "Pedang Pembunuh Iblis"), yang dirilis dalam bahasa Inggris dengan judul Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba, adalah sebuah seri manga Jepang karya Koyoharu Gotōge. Seri ini diterbitkan dalam bahasa Inggris oleh Viz Media. Sebuah adaptasi anime yang diproduksi oleh Ufotable mulai tayang sejak tanggal 6 April 2019.
Kimetsu no Yaiba | |
鬼滅の刃 (Kimetsu no Yaiba) | |
---|---|
Genre | Petualangan,[1] fantasi gelap[2] |
Manga | |
Pengarang | Koyoharu Gotōge |
Penerbit | Shueisha |
Penerbit bahasa Inggris | |
Majalah | Weekly Shōnen Jump |
Demografi | Shōnen |
Terbit | 15 Februari 2016 – sekarang |
Volume | 15 |
Film anime | |
Kimetsu no Yaiba: Kyōdai no Kizuna | |
Sutradara | Haruo Sotozaki |
Produser | Hikaru Kondo |
Skenario | Ufotable |
Musik | Yuki Kajiura Go Shiina |
Studio | Ufotable |
Pelisensi | |
Tayang | 29 Maret 2019 |
Seri anime | |
Sutradara | Haruo Sotozaki |
Produser | Hikaru Kondo |
Skenario | Ufotable |
Musik | Yuki Kajiura Go Shiina |
Studio | Ufotable |
Pelisensi | |
Saluran asli | Tokyo MX, GTV, GYT, BS11 |
Tayang | 6 April 2019 – dijadwalkan |
Plot
Tanjiro Kamado adalah seorang bocah lelaki yang baik hati dan cerdas yang tinggal bersama keluarganya dan mencari uang dengan cara menjual arang. Semuanya berubah ketika keluarganya diserang dan dibantai oleh iblis (oni). Tanjiro dan saudarinya Nezuko adalah satu-satunya yang selamat dari insiden itu, meskipun Nezuko sekarang adalah iblis, tetapi secara mengejutkan dia masih menunjukkan tanda-tanda emosi dan pemikiran layaknya seorang manusia. Tanjiro kemudian menjadi pembunuh iblis untuk membantu saudara perempuannya menjadi manusia lagi, dan untuk membalas dendam atas kematian keluarganya.
Karakter
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Natsuki Hanae[3]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Akari Kitō[3]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Hiro Shimono[4]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Yoshitsugu Matsuoka[4]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Takahiro Sakurai[4]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Hōchū Ōtsuka[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Yūki Kaji[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Ai Kakuma[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Nobuhiko Okamoto[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Toshiyuki Morikawa[5]
- Pemandu (Berambut Putih)
- Pengisi suara: Shiori Izawa[5]
- Pemandu (Berambut Hitam)
- Pengisi suara: Aoi Yūki[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Daisuke Namikawa[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Takumi Yamazaki[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Hikaru Midorikawa[5]
- error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan)
- Pengisi suara: Takehito Koyasu[5]
Media
Manga
Koyoharu Gotōge merilis manga ini pada edisi ke-11 dari majalah manga shōnen Weekly Shōnen Jump terbitan Shueisha pada tanggal 15 Februari 2016.[6] Cerita sampingan untuk manga ini diterbitkan dalam edisi perdana Shonen Jump GIGA pada tanggal 20 Juli 2016.[7]
Viz Media merilis tiga bab pertama dari seri ini dalam majalah digital Weekly Shonen Jump milik mereka sebagai bagian dari program "Jump Start", namun memutuskan untuk tidak melanjutkan perilisan seri ini.[8][9] Viz kemudian mengumumkan bahwa mereka telah melisensi seri ini saat sesi panel mereka dalam acara San Diego Comic-Con yang berlangsung pada tanggal 20 Juli 2017.[9]
Anime
Sebuah adaptasi anime yang diproduksi oleh studio Ufotable diumumkan dalam majalah Weekly Shōnen Jump pada tanggal 4 Juni 2018.[10] Seri ini ditayangkan perdana pada tanggal 6 April 2019 di Tokyo MX, GTV, GYT, BS11, dan saluran lainnya.[11][12] Haruo Sotozaki menyutradarai anime ini menggunakan skrip dari staf Ufotable. Yuki Kajiura dan Go Shiina berperan sebagai penggubah musiknya, sementara Akira Matsushima mendesain karakternya. Hikaru Kondo berperan sebagai produser.[4] LiSA membawakan lagu team pembuka yang berjudul "Gurenge" (紅蓮華 ),[13] sedangkan lagu tema penutupnya berjudul "from the edge" yang dibawakan oleh FictionJunction bersama LiSA.[14] Seri ini ditayangkan sebanyak 26 episode.[15] Aniplex of America mengumumkan bahwa mereka telah melisensi seri ini,[16] dan ditayangkan secara streaming di Crunchyroll, Hulu, dan FunimationNow.[17] AnimeLab akan menayangkan seri ini secara simulcast di Australia dan Selandia.[18]
Sebelum tayang, lima episode perdana ditayangkan pada bioskop di Jepang selama dua minggu sejak tanggal 29 Maret 2019, dengan judul Kimetsu no Yaiba: Kyōdai no Kizuna (鬼滅の刃 兄妹の絆 ).[19] Aniplex of America menayangkan film ini di Aratani Theatre di Los Angeles pada tanggal 31 Maret 2019.[20] Madman Entertainment dan AnimeLab menayangkan film ini hanya di beberapa bioskoo terpilih di Australia pada tanggal 2 April 2019.[21]
Penerimaan
Seri ini menduduki peringkat ke-14 untuk daftar manga yang direkomendasikan oleh para pegawai toko buku Jepang pada tahun 2017,[22] dan ke-19 pada daftar manga terbaik untuk pembaca pria tahun 2018 oleh Kono Manga ga Sugoi!.[23] Hingga tanggal 4 Juni 2018, seri ini telah terjual sebanyak 2.5 juta kopi dalam bentuk cetak di seluruh dunia.[24]
Referensi
- ^ "The Official Website for Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba". Viz Media. Diakses tanggal 26 Juli 2018.
- ^ "「鬼滅の刃」4巻帯コメントは冨樫義博!LINEスタンプもリリース". Comic Natalie (dalam bahasa Jepang). 2 Desember 2016. Diakses tanggal 26 Juli 2018.
- ^ a b Pineda, Rafael Antonio (5 Oktober 2018). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime Stars Natsuki Hanae, Akari Kitō". Anime News Network. Diakses tanggal 5 Oktober 2018.
- ^ a b c d Hodgkins, Crystalyn (24 November 2018). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime Reveals Staff, More Cast". Anime News Network. Diakses tanggal 24 November 2018. Kesalahan pengutipan: Tanda
<ref>
tidak sah; nama "staff" didefinisikan berulang dengan isi berbeda - ^ a b c d e f g h i j k Loo, Egan (19 Maret 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime Reveals More Cast, Theme Song Artist". Anime News Network. Diakses tanggal 19 Maret 2019.
- ^ Ressler, Karen (31 Januari 2016). "Weekly Shonen Jump Launches 2 New Series in February". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ Ressler, Karen (27 Mei 2018). "My Hero Academia Gets 'Vigilante' Spinoff Manga". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ Ressler, Karen (18 Februari 2016). "Viz's Shonen Jump Previews Kimetsu no Yaiba Manga". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ a b Ressler, Karen (20 Juli 2017). "Viz Media to Release Black Torch, Kaguya-sama: Love is War, Kimetsu no Yaiba Manga in English". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ Ressler, Karen (3 Juni 2018). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Manga Gets TV Anime by ufotable". Anime News Network. Diakses tanggal June 3, 2018.
- ^ Pineda, Rafael Antonio (3 Agustus 2018). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime Premieres in Spring". Anime News Network. Diakses tanggal 3 Agustus 2018.
- ^ Hodgkins, Crystalyn (28 Februari 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime Premieres on April 6". Anime News Network. Diakses tanggal 28 Februari 2019.
- ^ Pineda, Rafael Antonio (24 Maret 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime's Video Previews LiSA's Opening Song". Anime News Network. Diakses tanggal 24 Maret 2019.
- ^ Hodgkins, Crystalyn (13 April 2019). "'FictionJunction feat. LiSA' Performs Ending Theme for Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime". Anime News Network. Diakses tanggal 13 April 2019.
- ^ Luster, Joseph (19 April 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime to Run for Two Cours". Crunchyroll News. Diakses tanggal 19 April 2019.
- ^ Aniplex USA [@aniplexUSA] (14 Februari 2019). "Enter the realm of the demons as Demon Slayer premieres April 2019! Don't miss this melancholy tale of humans and demons from studio ufotable and based on the popular manga by Koyoharu Gotouge serialized in Weekly Shonen Jump magazine" (Tweet). Diakses tanggal 20 Maret 2019 – via Twitter.
- ^ Sherman, Jennifer (2 April 2019). "Aniplex of America Licenses We Never Learn: BOKUBEN, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime". Anime News Network. Diakses tanggal 3 April 2019.
- ^ "Demon Slayer - In Cinemas April 2". Madman Entertainment. Diakses tanggal 21 Maret 2019.
Be among the first in Australia to feast on a smorgasbord of Demon Slayer episodes, before it heads to AnimeLab for its weekly simulcast season.
- ^ Hodgkins, Crystalyn (15 Februari 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime's New Videos Reveal Theatrical Debut Before TV Airing". Anime News Network. Diakses tanggal 15 Februari 2019.
- ^ Sherman, Jennifer (7 Maret 2019). "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Anime's Theatrical Version Gets U.S. Premiere on March 31". Anime News Network. Diakses tanggal 17 Maret 2019.
- ^ Madman Entertainment [@Madman] (21 Maret 2019). "Presented by @AnimeLab, feast your eyes on a special feature-length premiere of Demon Slayer. Devour an exclusive five-episode presentation, before it begins its weekly simulcast season. At select cinemas across Australia on April 2 for ONE NIGHT ONLY 😈Demonslayer.com.au" (Tweet). Diakses tanggal 21 Maret 2019 – via Twitter.
- ^ Pineda, Rafael Antonio (2 Februari 2017). "Japanese Bookstores Recommend 15 Top Manga for 2017". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ Hodgkins, Crystalyn (8 Desember 2017). "Kono Manga ga Sugoi! Reveals 2018's Series Ranking for Male Readers". Anime News Network. Diakses tanggal 27 Mei 2018.
- ^ Hodgkins, Crystalyn (9 Juni 2018). "Roundup of Newly Revealed Print Counts for Manga, Light Novel Series (May-June 2018)". Anime News Network. Diakses tanggal 9 Juni 2018.
Pranala luar
- (Jepang) Situs web resmi manga
- (Inggris) Situs web resmi manga bahasa Inggris
- (Jepang) Situs web resmi anime
- (Inggris) Situs web resmi anime bahasa Inggris
- Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (manga) di ensiklopedia Anime News Network (dalam bahasa Inggris)