Makam Syekh Abdul Ghofur
Syekh Abdul Gofur merupakan salah satu penyebar agama islam di Cianjur sebelum Eyang Dalem Cikundul atau bisa dibilang sebagai guru dari Eyang Dalem Cikundul saat itu , beliau berasal dari Banten ( Ibu ) dan Cirebon ( Bapak ) atau adik kakak dengan Syekh Sultan Hasanudin Banten namun beda ibu ..Syekh Sultan Hasanudin merupakan putera dari Sultan Syarif Hidayatullah atau dikenal dengan Sunan Gunung Jati Cirebon. Saat ini sudah lebih dari 400 tahun pemakaman beliau di sini dan tidak pernah sepi dari peziarah , bukan berasal dari Cianjur saja melainkan sudah tembus ke luar kota dan luar negeri seperti Brunei Darussalam ” Ujar juru kunci makam yang juga merupakan keturunannya.
” Kita sebaiknya jangan menyebut beliau sebagai wali Allah , cukup sebagai solihin saja karena dalam beberapa keterangan bahwa Tidak ada yang tahu wali kecuali wali lagi , kita kan bukan wali jadi kalau kita bilang seseorang itu wali Allah tandanya kita takabur dan tidak dibenarkan . Yang jelas , bila kita mengagungkan orang soleh dengan mendoakan dan menziarahinya tidak akan putus dari keberkahan dalam bidang apapun baik bidang dunia maupun akhirat karena orang soleh merupakan orang bertaqwa dan beriman serta sudah dekat dengan sang Khalik Allah SWT ” tambahnya.
Mengenai lokasinya berada di kampung Cijedil , setelah sampai dilokasi makam yang berada diatas bukit , nuansa alam asri sangat menembus jantung kulit kita dan suasana ketenangan dapat kita rasakan . Keberadaan objek wisata religi seperti Syekh Abdul Gofur memberikan pelajaran berharga bagi kita , walaupun beliau sudah meninggal 400 tahun silam namun masih bisa mengajak kita untuk bertaqarub dan dzikir kepada Allah , sedangkan kita yang masih hidup dan muda tidak mampu mengajak orang untuk dzikir kepada Allah. Kondisi kode: 05 nama: Terawat dan Utuh Sejarah Syeh Abdudul Ghofur merupakan leluhur kampung yang ikut menyiarkan Agama Islam di wilayah Kabupaten Cianjur pada tahun 1600 M, sejarah ini bisa di lihat dari peninggalan barang-barang sejarah berupa pakaian,uang dan barang pribadi lainya. Keberadaan tempat: alamat: desa: Cijedil kecamatan: Cugenang kode_pos: ketinggian: 0 Batas barat: Sawah milik Umbon/Damini timur: Sawah milik warga utara: Tanah milik Basuni selatan: Sawah milik Marif Ukuran panjang: lebar: tinggi: tebal: berat: luas: luas_lahan: diameter: bahan: warna: Riwayat Kepemilikan Titipan