We adalah album mini kedua (keseluruhan ketiga) oleh Winner grup pria asal Korea Selatan, dirilis pada 15 Mei 2019 di bawah label YG Entertainment.[1] Ini merupakan rilis album mini pertama mereka sejak Exit: E pada Februari 2016. Album mini ini menampilkan singel utama 'Ah Yeah (아예)'.
YG Entertainment mulai mempromosikan album mini ini pada 1 Mei dengan poster misterius 'coming soon' yang mengindikasikan comeback.[2] Pada 3 Mei, tanggal comeback diumumkan, diikuti oleh judul album mini pada 7 Mei dan judul singel utama pada 9 Mei.[3][4][5] Satu jam sebelum rilis, siaran langsung hitungan mundur disiarkan di Naver Vlive.[6] Pada tanggal 18 Mei, Winner tampil di pertunjukan musik pertama mereka untuk comeback mereka di MBCShow! Music Core, diikuti dengan penampilan di SBSInkigayo pada hari berikutnya. Pada tanggal 28 Mei, Winner muncul sebagai tamu di JTBCIdol Room.[7]
Pencapaian komersial
Setelah dirilis, singel utama 'Ah Yeah (아예)' berada di urutan pertama di semua tangga lagu Korea Selatan, termasuk Melon, Genie dan Mnet.[8] Album mini 'We' debut di nomor satu Gaon Albums Chart, menjual hingga 119.000 kopi dalam dua minggu pertama rilis.[9] Pada platform musik China termasuk QQ Music dan KuGou, album mini terjual lebih dari 120.000 kopi dalam minggu pertama rilis. Singel utama menerima kemenangan pertunjukan musik pertamanya di Mnet M!Countdown pada 23 Mei 2019.[10]
^"위너, 5년 내내 1위 퍼펙트 올킬…이름값 제대로 했다[뮤직와치]". 위너, 5년 내내 1위 퍼펙트 올킬…이름값 제대로 했다[뮤직와치] - 손에 잡히는 뉴스 눈에 보이는 뉴스 - 뉴스엔 (dalam bahasa Korea). 2019-05-16. Diakses tanggal 2019-07-20.