Full Metal Jacket

Revisi sejak 9 Juli 2008 22.24 oleh Muro Bot (bicara | kontrib) (bot Menambah: gl:Full Metal Jacket)

Full Metal Jacket (1987) adalah sebuah film karya sutradara Stanley Kubrick, didasarkan pada novel The Short-Timers oleh Gustav Hasford. Film ini dinamai menurut full metal jacketed bullets yang digunakan dalam amunisi militer. Film ini menggambarkan perang Vietnam dari sudut pandang US Marines.

Full Metal Jacket
Theatrical release poster.
SutradaraStanley Kubrick
ProduserStanley Kubrick
Jan Harlan
Ditulis olehSkenario oleh Stanley Kubrick, Michael Herr, dan Gustav Hasford
Berdasarkan novel The Short-Timers karya Gustav Hasford
PemeranMatthew Modine
Adam Baldwin
Vincent D'Onofrio
R. Lee Ermey
Penata musikVivian Kubrick
SinematograferDouglas Milsome
PenyuntingMartin Hunter
DistributorWarner Bros. Pictures
Tanggal rilis
26 Juni 1987
NegaraUK
Anggaran$17,000,000 (perkiraan)

Tagline: "In Vietnam the wind doesn't blow; it sucks."

Cerita

Templat:Spoilers Tokoh utama film ini adalah J.T. 'Joker' Davis (Matthew Modine) yang ambil bagian dalam basic training sebagai Marine di Parris Island, SC. Senior Drill Instructor Gunnery Sergeant Hartman (dimainkan oleh mantan Marine Drill Instructor R. Lee Ermey) memperlakukan mereka dengan kasar untuk mempersiapkan mereka ke medan laga. Hal ini mempengaruhi kejiwaan salah seorang rekrut bernama Leonard "Gomer Pyle" Lawrence (Vincent D'Onofrio). Setelah mereka semua lulus, Lawrence membunuh Hartman di depan Davis dan kemudian bunuh diri dengan senapannya sendiri.

Bagian kedua berawal di Vietnam pada tahun 1968, dengan Davis yang sekarang berpangkat sersan dan menjadi wartawan perang yang menulis untuk surat kabar Stars and Stripes. Ia dan seorang fotografer bernama Rafterman dikirim ke garis depan untuk meliput situasi di sana. Setelah bertemu teman kuliahnya Lt. Walter J. "Touchdown" Schinoski, mereka masuk ke dalam perangkap lawan dan ditembaki oleh seorang sniper Vietnam. Templat:Endspoiler

Soundtrack

Pranala luar