Kalimaro, Gebang, Cirebon
= Desa Kalimaro = adalah sebuah desa di Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat, Indonesia yang sudah ada dan didirikan pada 1 Oktober 1810, dengan Kuwu pertamanya Bpk. Oloh.
Desa Kalimaro | |
---|---|
Negara | Indonesia |
Provinsi | Jawa Barat |
Kabupaten | Cirebon |
Kecamatan | Gebang |
Kode pos | 45191 |
Kode Kemendagri | 32.09.30.2004 |
Luas | ...km² |
Jumlah penduduk | ...jiwa |
Kepadatan | ...jiwa/km² |
Desa Kalimaro di bagi menjadi 3 Dusun (Blok), yaitu:
- Dusun I (Blok Desa/Masjid)
- Dusun II (Blok Gudang)
- Dusun III (Blok Pabrik [Pabrik Kulon dan Pabrik Wetan]).
Profil Singkat
Kalimaro adalah sebuah desa di Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat, Indonesia yang sudah ada dan didirikan pada 1 Oktober 1810, dengan Kuwu pertamanya Bpk. Oloh.
Desa Kalimaro di bagi menjadi 3 Dusun (Blok), yaitu:
- Dusun I (Blok Desa/Masjid)
- Dusun II (Blok Gudang)
- Dusun III (Blok Pabrik [Pabrik Kulon dan Pabrik Wetan]).
Letak Geografis
Letak geografis desa Kalimaro antara 6° 50' 14.6" (6.8374°) lintang selatan dan 108° 42' 28.8" (108.708°) bujur timur. Wilayah desa Kalimaro sebagian besar meliputi daerah persawahan dan terletak diantara:
• Sebelah Utara desa Gebang Kulon.
• Sebelah Barat desa Gagasari.
• Sebelah Selatan desa Kalimekar.
• Sebelah Timur Jalan Raya Babakan-Gebang.
Adat Istiadat
Sebagian besar kepercayaan penduduknya beragama Islam. Adat istiadat penduduk desa Kalimaro meliput tata cara Islam dan tradisi dari para pendahulunya yaitu adat jawa kecirebonan. Tradisi yang sampai sekarang masih dilakukan oleh warganya yaitu:
- Haul, yaitu acara syukuran dan kirim doa untuk leluhur/keluarga warga Desa Kalimaro yang sudah meninggal dunia, dilakukan setiap 1 kali setahun menjelang bulan Ramadhan.
- Pengajian Mingguan, dilakukan setiap hari Minggu.
- Kliwonan, dilakukan satu bulan sekali pada malam Jum'at kliwon.
- Muludan, dilakukan setiap pada peringatan hari Maulid Nabi Muhammad SAW.
- Muharaman, dilakukan setiap pada peringatan 1 Muharam. Acara yg diselenggarakan yaitu Pengajian Umum.
- Pesantren Kilat, dilakukan setiap bulan Ramadhan diselenggarakan oleh Iremas Kalimaro.
- Takbir Keliling, dilakukan setiap malam takbiran di akhir bulan Ramadhan.
- Arak-arakan, dilakukan setiap tahun di malam Lebaran sebagai pestanya rakyat Kalimaro.
- Halal Bi Halal, dilakukan setiap Lebaran Idul Fitri.
- Holliday Cup, yaitu acara turnamen sepak bola seluruh pelajar Kalimaro dari SD sampai SMA dilakukan setiap libur sekolah pertengahan tahun.
- Peringatan Hari Jadi, yaitu acara peringatan hari ulang tahun desa Kalimaro setiap tanggal 1 Oktober dengan pementasan wayang kulit dan pawai rakyat sebagai perayaannya.
Sejarah
Menurut sebagian versi catatan sejarah, Kalimaro berasal dari kata "Tiang Kalimah Loro", yang berarti 2 kalimat sahadat. Arti itu diambil berdasarkan sebagian besar penduduk tersebut beragama Islam, karena budaya Islam tersebut sangat melekat bagi para peduduknya sehingga dulu pun pernah dijuluki sebagai "Kampung Arab". Desa kalimaro berdiri sekitar abad 18 tepatnya pada tahun 1808 M yang didirikan oleh ulama-ulama dari perantauan Keraton Cirebon. Dan pada 1810 desa Kalimaro di pimpin oleh Bpk. Oloh sebagai kepala desa (kuwu) pertama. Di desa Kalimaro terdapat seorang warganya yang pertama kali menciptakan Burok yaitu abah Kalil Burok merupakan salah satu kesenian budaya asli wong Kalimaro yang di buat pada sekitar tahun 1934 yang awalnya bernama BADAWANG (boneka berukuran besar).Mungkin banyak yang tidak tahu tentang sejarah burok tetapi memang benar adanya bahwa pencipta burok itu adalah salah seorang dari warga kalimaro yang kini sangat diminati oleh seluruh masyarakat Cirebon sebagai tanggapan dalam acara khitanan.
Organisasi Kepemudaan
Di desa Kalimaro sudah berdiri organisasi masyarakat yaitu "Karang Taruna". Organisasi ini mengelola semua kegiatan para pemuda dalam segi olahraga, sosial, budaya ataupun sebagainya, dan hasilnya berdirilah tim sepak bola di kalimaro yaitu FORTUNA FC yang didirikan oleh Rima Jaya Group dan diketuai Bpk. Mulyadi yang berdiri pada awal tahun 2000. Dan pada tahun 2010 sudah berubah nama sampai pada nama terakhir menjadi BOCA MANDIRI FC yg dikelola oleh Bpk. Andi cs.
Organisasi lainnya yaitu organisasi Iremas (Ikatan Remaja Masjid) yang mengelola semua kegiatan keagamaan.
Catatan:
Apabila anda memiliki informasi lebih mengenai Desa Kalimaro bisa mengirimkan Artikel anda ke Alamat dibawah ini:
Rahmat Hidayat (IG: @Rahmatikutu )
- Facebook https://www.facebook.com/rahmatan21
- E-mail rahmat.rh864@gmail.com