Kejuaraan Formula 3

Kejuaraan balap mobil kursi tunggal
Revisi sejak 31 Oktober 2019 08.19 oleh TheriusRooney (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox motorsport championship | logo = | pixels = | category = Kursi tunggal | country/region = Internasion...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Kejuaraan FIA Formula 3 atau 'FIA Formula 3 Championship'[1] merupakan sebuah ajang balap mobil formula yang merupakan hasil peleburan dari Seri GP3 dan Kejuaraan FIA Formula 3 Eropa pada musim 2019.[2]

Kejuaraan Formula 3
KategoriKursi tunggal
Negara atau daerahInternasional
Musim pertama2019
Pembalap30
Tim10
KonstruktorDallara
Pemasok mesinMecachrome
Pemasok banPirelli
Juara pembalapRusia Robert Shwartzman
Juara timItalia Prema Racing
Situs webfiaformula3.com
Musim saat ini

Ajang ini menjadi ajang feeder resmi kasta ketiga bagi para pembalap muda usia 16-25 tahun untuk berlaga di ajang yang lebih tinggi yaitu Formula Satu. Ajang ini merupakan upaya keempat FIA dalam hal pemakaian nama Formula Tiga.

Sasis dan mesin

Kejuaraan FIA Formula 3 memberikan sebuah mobil yang memiliki karakteristik dan komponen yang sama bagi seluruh tim dan pembalap yang berlomba di ajang ini, tentunya dengan berbagai aturan yang jauh berbeda dengan seri balapan konstruktor seperti Formula Satu. Ketentuan ini bertujuan agar dalam pertandingan Formula 3, kemampuan dan pengalaman pembalap-lah yang dinilai dan diuji, bukan faktor kendaraan dan faktor pabrikan.

Bagian Spesifikasi Pabrikan
Sasis Open-wheel monosok 673 kg Dallara
Mesin V6 3,4 liter Mecachrome
Ban Ban licin 250/575-R13 (depan) dan 290/590-R13 (belakang) Pirelli
Bahan Bakar 102 RON Elf

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Simmons, Marcus. "GP3 and European Formula 3 could merge as F1 support series in 2019". Autosport.com. Diakses tanggal 13 March 2017. 
  2. ^ Hewitt, Chloe. "World Motor Sport Council Confirms New Formula 3 Category For 2019". thecheckeredflag.co.uk. Diakses tanggal 22 September 2017. 

Pranala luar