Panekan, Magetan

kecamatan di Magetan, Jawa Timur

Panekan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kecamatan ini berjarak sekitar 6 Kilometer dari ibu kota kabupaten Magetan ke arah barat laut. Pusat pemerintahannya berada di Kelurahan Panekan. Kecamatan Panekan memiliki jumlah penduduk terbanyak di kabupaten Magetan.

Panekan
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Timur
KabupatenMagetan
Pemerintahan
 • CamatDjuri, S.sos
Populasi
 • Total57,338 jiwa (BPS 2.016) jiwa
Kode Kemendagri35.20.08
Kode BPS3520080
Luas64,23 km²
Desa/kelurahan16 desa
1 kelurahan

Batas wilayah

Batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut:

Utara Kabupaten Ngawi
Timur Kecamatan Magetan, Kecamatan Sukomoro dan Kecamatan Karas
Selatan Kecamatan Magetan dan Kecamatan Sidorejo
Barat Gunung Lawu (Provinsi Jawa Tengah)

Desa dan kelurahan

Pada tahun 2009, 3 desa di Kec. Panekan berpisah untuk membentuk Kecamatan Sidorejo. Ketiga desa tersebut adalah Sidokerto, Sumbersawit, dan Widorokandang, sehingga di Kec. Panekan tersisa 16 desa dan 1 kelurahan, yaitu:

Pariwisata

Kecamatan Panekan adalah daerah pegunungan yang memiliki banyak potensi untuk pengembangan ekonomi kreatif. Beberapa daerah, seperti Sumber Dodol, Tapak, Ngiliran, Sukowidi dan Jabung, sangat berpotensi untuk pengembangan daerah wisata alternatif. Desa Jabung dan Desa Sumberdodol sudah dibangun sebagai desa wisata pedesaan.

  1. Candi Reog/ Candi Sadon, Desa Cepoko[1]
  2. Air terjun Segembong, Desa Sumberdodol

Pranala luar

  1. ^ Candi Sadon, Magetan, Jawa Timur