Andi Fadly Arifuddin

musisi Indonesia
Revisi sejak 29 Agustus 2008 04.16 oleh Borgx (bicara | kontrib)

Andi Fadly Arifuddin yang lebih dikenal sebagai Fadly Padi (lahir 13 Juni 1975) adalah vokalis utama dari grup band Padi yang juga salah satu pendiri grup band Padi. Sebelum mendirikan Padi bersama Ari (gitar), Yoyo (drum), Rindra (bas), dan Piyu (gitar), pada tanggal 8 April 1997, Fadly adalah vokalis grup band Mr. Q Band, yang sering tampil sejumlah kafe di Surabaya.

Andi Fadly Arifuddin
Berkas:Fadly Padi.jpg
Informasi latar belakang
Tahun aktif1997 - sekarang

Selain sibuk di Padi, Fadly juga menjadi produser penyanyi Lobow[1] dan grup band Magneto, band pemenang A Mild Live Wanted 2008.

Fadly menikah dengan Dessy Aulia pada 2 September 2001 dan telah dikaruniai empat orang anak, Bilal dan Aidan, Fathimah, dan Hasan. Anak keempat mereka (Hasan) lahir pada 13 Mei 2008.

Pranala luar

Referensi

  1. ^ Lobow, Terus Bersinar, diakses 29 Agustus 2008