Rasulan

Revisi sejak 9 April 2020 06.38 oleh Moentatoz (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi 'jmpl|Warga mengambil hasil bumi yang dibagikan melalui gunungan dalam tradisi Rasulan. '''Rasulan''' merupakan salah satu bentuk tradisi perayaa...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Rasulan merupakan salah satu bentuk tradisi perayaan pasca-panen yang diselenggarakan oleh masyarakat Jawa di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tradisi ini biasa diselenggarakan masyarakat sebagai bentuk rasa syukur terhadap panen hasil bumi yang melimpah sekaligus untuk merti atau bersih desa mengharap keselamatan dan menolak mara-bahaya terhadap seluruh warga desa.

Warga mengambil hasil bumi yang dibagikan melalui gunungan dalam tradisi Rasulan.