Museum Sejarah Hong Kong

Museum Sejarah Hong Kong (Hanzi: 香港歷史博物館) adalah sebuah museum yang menyimpan sejarah dan warisan budaya Hong Kong. Terletak setelah Museum Sains Hong Kong, di Tsim Sha Tsui, Kowloon, Hong Kong.

Museum Sejarah Hong Kong
Front entrance to the museum
Peta
Didirikan1975
Lokasi100 Chatham Road South, Tsim Sha Tsui, Kowloon, Hong Kong
Koordinat22°18′06″N 114°10′38″E / 22.30159°N 114.17711°E / 22.30159; 114.17711
JenisMuseum sejarah
Wisatawan1,038,000 (year ending March 2017)[1]
Akses transportasi umumTsim Sha Tsui Station, East Tsim Sha Tsui Station, Hung Hom Station
Situs webSitus resmi

Koleksi dari museum ini mencakup sejarah alam, arkeologi, etnografi dan sejarah lokal.

Sejarah

Museum ini didirikan oleh Dewan Kota pada bulan Juli 1975 saat Museum Kota dan Galeri Seni dipisah menjadi Museum Sejarah Hong Kong dan Museum Seni Hong Kong; beberapa dari koleksi Museum Sejarah juga dipamerkan di lokasi asli Museum Kota dan Galeri Seni di Balai Kota.[2]

Dari tahun 1975 sampai tahun 1983, Museum Sejarah Hong Kong terletak pada sebuah ruangan sewaan seluas 700 m2 di dalam Star House.[3] Pada tahun 1983, museum dipindahkan ke lokasi sementara (yang sekarang ditempati oleh Pusat Penemuan Warisan Hong Kong di Taman Kowloon. Museum tersebut kemudian pindah ke lokasi saat ini di dekat Museum Sains Hong Kong di Chatam Road South, Tsim Sha Tsui pada tahun 1988. Saat ini dikelola oleh Departemen Layanan Wisata dan Budaya Pemerintah Hong Kong.

Riwayat Hong Kong

Pameran Riwayat Hong Kong yang permanen adalah pameran sejarah dan perkembangan Hong Kong. Menempati area seluas 7.000 m2, Pameran Riwayat Hong Kong terdiri dari 8 galeri pada 2 lantai. Melalui pertunjukan lebih dari 4.000 pameran dengan 750 panel grafis, sejumlah diorama dan program multimedia, dan ditingkatkan dengan efek audio visual khusus dan pencahayaan, Pameran Riwayat Hong Kong menceritakan lingkungan alam, budaya rakyat dan perkembangan sejarah Hong Kong. Pameran tersebut dimulai dari masa Devonian 400 juta tahun yang lalu dan diakhiri dengan penyerahan Hong Kong pada tahun 1997.

Museum Cabang

Museum ini memiliki 5 museum cabang: Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong di Shau Kei Wan, Museum Makam Lei Cheng Uk di Sham Shui Po dan Museum Rakyat Law Uk di Chai Wan, Galeri Pameran Kapal Pemadam Kebakaran Alexander Grantham di dalam Quarry Bay Park dan Museum Dr. Sun Yat-sen di Mid-levels di Central.[4]

Transportasi Umum

Museum ini dapat dijangkau dengan berjalan kaki ke arah barat dari Stasiun MTR Hung Hom.

Referensi

Bacaan Lebih Lanjut

  • Stokes-Rees, Emily (22 May 2014). "Recounting History. Constructing a national narrative in the Hong Kong Museum of History". Dalam Knell, Simon; Aronsson, Peter; Bugge Amundsen, Arne. National Museums: New Studies from Around the World. Routledge. hlm. 339–354. ISBN 9781317723141. 

Pranala luar