Awan Antarbintang Lokal

awan antarbintang dalam Galaksi Bima Sakti

Awan Antarbintang Lokal (bahasa Inggris: Local Interstellar Cloud, disebut juga Local Fluff) adalah sebuah awan antarbintang (kira-kira berjarak 30 tahun cahaya dari ujung ke ujung) yang sedang dilewati Tata Surya. Tata Surya memasuki AAL kira-kira 40.000 hingga 150.000 tahun yang lalu dan diperkirakan baru akan keluar darinya 10.000 hingga 20.000 tahun lagi. Awan ini memiliki temperatur sekitar 6.000 °C,[1] kira-kira sama dengan Matahari. Awan ini amat tipis, dengan hanya 0.1 atom/cc; kira-kira seperlima dari ketebalan medium antarbintang galaktik (0.5 atom/cc) dan dua kalinya gas di Gelembung Lokal (0.05 atom/cc), dengan Gelembung Lokal menjadi sebuah area dengan ketebalan rendah. Untuk perbandingan, atmosfer Bumi pada keadaan STP memiliki 2.7 x 1019 molekul/cc.

Awan ini sedang bergerak keluar dari Asosiasi Scorpius-Centaurus, sebuah asosiasi bintang yang merupakan tempat terciptanya bintang.[2]

Awan ini terbentuk di mana Gelembung Lokal dan Gelembung Loop I bertemu. Matahari bersama dengan bintang-bintang lainnya, terkurung di AAL ini. Bintang-bintang lainnya yang dekat adalah Alpha Centauri, Altair, Vega, Fomalhaut dan Arcturus.

Efek-efek dari AAL ini terhapus dari angin surya dan gaya magnetis Matahari.[3] Interaksi AAL dengan heliosfer ini sedang dipelajari oleh sebuah satelit NASA yaitu IBEX (Interstellar Boundary Explorer bahasa Indonesia: Penjelajah Batasan Antarbintang).

Lihat juga

Catatan

Referensi