Pahlawan Revolusi Indonesia
artikel daftar Wikimedia
Pahlawan Revolusi adalah para pahlawan yang gugur dalam kisah tragis G30S yang terjadi di Jakarta dan Yogyakarta pada tanggal 30 September 1965.
Para pahlawan tersebut adalah:
- Jenderal TNI (Anumerta) Ahmad Yani
- Kapten CZI (Anumerta) Pierre Tendean
- Kolonel Inf. (Anumerta) Sugiono - wafat di Yogyakarta
- Letjen. (Anumerta) Mas Tirtodarmo Haryono
- Letjen. (Anumerta) Siswondo Parman
- Letjen. (Anumerta) Suprapto
- Mayjen. (Anumerta) Donald Ignatius Panjaitan
- Mayjen. (Anumerta) Sutoyo Siswomiharjo
- AIP II (Anumerta) Karel Satsuit Tubun
- Brigjen. (Anumerta) Katamso Darmokusumo - wafat di Yogyakarta
Pihak Orde Baru menuding bahwa yang harus menanggung kematian para pahlawan ini adalah antek-antek dari Partai Komunis Indonesia. Namun hal ini masih menuai banyak kontroversi hingga hari ini dan isu bahwa PKI (Partai Komunis Indonesia) yang bersalah pun kurang dapat dipertanggungjawabkan karena bukti-bukti yang tidak kuat.