Tien Chu Ve-Tsin

perusahaan asal Tiongkok

Tien Chu Ve-Tsin Chemical Limited (Hanzi: 天厨味精; Pinyin: Tiānchú Wèijīng) adalah produsen produk sampingan madu asal Tiongkok, bahan kimia makanan dan bahan tambahan termasuk monosodium glutamat atau MSG.[1] Di Indonesia, MSG dikenal bernama "Vetsin" karena merek ini sempat mendominasi dalam jumlah pemakainya, dan telah masuk menjadi kata baku dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia untuk bahan penyedap makanan.[2]

Bus Cityflyer dengan iklan Tien Chu di Hong Kong.

Didirikan di Shanghai pada tahun 1923, perusahaan juga memiliki pabrik dan kantor cabang di Hong Kong. Wu Zhifan menjadi CEO Tien Chu Ve-Tsin.[3]

Menyusul berdirinya Republik Rakyat Tiongkok, Tien Chu Ve-Tsin menjadi perusahaan milik negara. Saat ini dimiliki oleh Shanghai Industrial Holdings.[1]

Unit Hong Kong menjadi Tien Chu Ve-Tsin Chemical Limited dari Hong Kong pada 1950-an, tetapi masih dimiliki oleh Shanghai Industrial Holdings. Pabrik tersebut berlokasi di Kowloon.[1]

Tien Chu dianugerahi hadiah emas di Pameran Dunia 1933 di Chicago.[1]

Produk Tien Chu sekarang ditemukan di luar negeri di supermarket Tiongkok dan dijual dalam kantong plastik atau kaleng biru dan emas.[1]

Saingan utama dari Vetsin yaitu Ajinomoto dari Jepang.[1]

Lokasi pabrik

Referensi

  1. ^ a b c d e f The Tien Chu (Hong Kong) Company Limited. "香港天廚". www.tienchu.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-07-08. Diakses tanggal 2020-07-08. 
  2. ^ Kamus Besar Bahasa Indonesia. "Vetsin - KBBI Daring". kbbi.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2020-07-08. 
  3. ^ "XU BEIHONG (1895-1953)". Diakses tanggal 2013-05-30.