The Sultan
program televisi Indonesia
The Sultan adalah sebuah acara gelar wicara di SCTV yang menampilkan dua pembawa acara yang selama ini dikenal sebagai "sultan" karena kekayaannya masing-masing, yaitu Raffi Ahmad sebagai "Sultan Andara"[1][2] dan Andre Taulany sebagai "Sultan Bintaro".[3] Mereka sendiri akan didampingi para "ajudan" masing-masing, dimana Andre didampingi dua ajudan pria yaitu aktor Bryan Domani dan komika Rigen,[4] sedangkan Raffi didampingi dua ajudan wanita yaitu pembawa acara Maria Vania dan komika Kiky Saputri.[5] Acara ini awalnya direncanakan tayang perdana pada 18 Juli 2020, namun akhirnya diundur dan akan tayang perdana pada 25 Juli 2020[6] setiap Sabtu dan Minggu pukul 23.00 WIB.[7]
The Sultan | |
---|---|
Genre | Gelar wicara |
Pembuat | SCTV |
Presenter | Raffi Ahmad Andre Taulany |
Negara asal | Indonesia |
Produksi | |
Durasi | 90 menit |
Rumah produksi | Indonesia Entertainmen Produksi |
Distributor | Surya Citra Media |
Rilis asli | |
Jaringan | SCTV |
Format gambar | 720p (HDTV) |
Format audio | Stereo |
Rilis | 25 Juli 2020 sekarang | –
Acara terkait | |
Ini Talkshow (di NET.) Rumah Seleb (di MNCTV) Okay Bos (di Trans7) |
Pengisi Acara
Pembawa acara utama
- Raffi Ahmad sebagai "Sultan Andara"
- Andre Taulany sebagai "Sultan Bintaro"
Ko-presenter/ajudan
- Bryan Domani sebagai ajudan Andre
- Rigen sebagai ajudan Andre
- Maria Vania sebagai ajudan Raffi
- Kiky Saputri sebagai ajudan Raffi
Pranala luar
Referensi
- ^ "https://www.instagram.com/p/CC3W4LypRkE/". Instagram. Diakses tanggal 2020-07-24. Hapus pranala luar di parameter
|title=
(bantuan) - ^ Sayyidah, Alfa. "Raffi Ahmad Mendadak Disambut Pro dan Kontra Gara-gara Tunjukkan Kemewahan di Video Terbaru". Kanal247. Diakses tanggal 2020-07-24.
- ^ "SCTV di Instagram "Mobil? Keren-keren! Rumah? Mewah banget! Ajudan? Banyak! Talenta? Wah, jangan ditanya, nggak kalah hebatnya sama Sultan Andara. _ Jadi…"". Instagram. Diakses tanggal 2020-07-24.
- ^ "SCTV (@sctv) memposting di Instagram • 22 Jul 2020 jam 1:37 UTC". Instagram. Diakses tanggal 2020-07-24.
- ^ "SCTV di Instagram "Berbeda dengan Sultan Bintaro, Sultan Andara didampingi ajudan cewek-cewek, nih! Geserrr terus ke kanan buat kenal lebih dekat~ Sebut…"". Instagram. Diakses tanggal 2020-07-24.
- ^ "Ada Rangga Azof, Cut Syifa dan Haico VDV, Acara The Sultan Batal Tayang Malam Ini, Ini Jadwalnya - Halaman 2 - Tribun Sumsel". sumsel.tribunnews.com. Diakses tanggal 2020-07-24.
- ^ "SCTV di Instagram ""Sultan Mah Bebas!" Saatnya Sultan Andara dan Sultan Bintaro unjuk gigi dan berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik! Kamu pengikut…"". Instagram. Diakses tanggal 2020-07-24.