2020
tahun
2020 (MMXX) merupakan tahun kabisat yang diawali hari Rabu dalam kalender Gregorian, tahun ke-2020 dalam sebutan Masehi (CE) dan Anno Domini (AD), tahun ke-20 pada Milenium ke-3, tahun ke-20 pada Abad ke-21, dan tahun ke- 1 pada dekade 2020-an.
Milenium | Milenium ke-3 |
---|---|
Abad | |
Dasawarsa | |
Tahun |
Tahun ini adalah tahun kabisat yang berawal pada hari Rabu.
Peristiwa
- 1 Januari — Banjir Jabodetabek akibat hujan pada malam tahun baru.
- 3 Januari — Amerika Serikat meluncurkan serangan udara ke Bandara Internasional Baghdad dan menewaskan Jendral Perwira Iran, Qasem Soleimani.
- 28 Januari — Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengumumkan rencana perdamaian Trump di Palestina.
- 1 Maret — Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin resmi Menjalankan roda Pemerintahan Malaysia periode 2020–2023.
- 2 Maret — Kasus virus korona atau COVID-19 pertama di Indonesia. Penyakit ini pertama kali dideteksi di Depok dan menginfeksi 2 orang, ibu dan anak.
- 19 Maret — Siprianus Hormat ditahbiskan sebagai Uskup Ruteng oleh Ignatius Kardinal Suharyo di Gereja Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga (Asumpta), Ruteng.
- 10 April — Provinsi DKI Jakarta memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) selama dua minggu hingga tanggal 23 April. Beberapa hari kemudian daerah penyangga DKI Jakarta seperti Bekasi, Depok, Bogor, Tangerang memberlakukan PSBB.
- 22 Mei — Pakistan International Airlines penerbangan 8303 jatuh di kawasan pemukiman padat penduduk dekat Bandara International Jinnah di Karachi, Pakistan, menewaskan 97 penumpang, kru, dan penduduk.
- 26 Mei — Unjuk rasa yang disebabkan oleh pembunuhan George Floyd pecah di ratusan kota di Amerika Serikat.[1]
- 6 Juni — Pesawat TNI Angkatan Darat jatuh di Kawasan Industri Kendal. Dari 9 orang penumpang helikopter, 5 luka-luka dan 4 meninggal dunia.
- 1 Juli — Garuda Indonesia Penerbangan 613 berjenis Airbus A330-300 dengan tujuan Jakarta tergelincir saat hendak take-off di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar. Tidak ada korban jiwa.
- 30 Juli - Tertangkapnya buronan kasus hak tagih (cassie) Bank Bali tahun 2009 Djoko Tjandra.
- 4 Agustus - Ledakan besar di Lebanon tepatnya di kota Beirut di pelabuhan. Tidak banyak informasi yang mengetahui tentang ledakan besar di Lebanon, tapi yang pasti ledakan terjadi akibat adanya 2.750 ton amonium nitrat - bahan untuk pupuk dan peledak - disimpan di gudang tanpa pengawasan
Perkiraan dan jadwal acara
- Pemilu presiden dan kongres Amerika Serikat
- Pilkada Serentak 2020 Desember 2020
Kematian
Januari
- 1 Januari - Chris Pattikawa, produser film Indonesia
- 3 Januari - Qasem Soleimani, Jenderal Perwira Iran[2]
- 5 Januari - Mien Sugandhi, Politikus Indonesia
- 6 Januari:
- Lina Jubaedah, istri komedian Sule
- Ria Irawan, aktris dan penyanyi Indonesia
- 10 Januari - Qaboos dari Oman, Sultan asal Oman[3]
- 17 Januari - Ade Irawan, aktris Indonesia, ibu dari Ria Irawan
- 26 Januari - Kobe Bryant, mantan pemain bintang bola basket Amerika Serikat.)[4]
Februari
- 2 Februari:
- Iwang Modulus, mantan anggota Modulus Band, penata musik sinetron, calon legislatif Bandung Barat 2019
- Salahuddin Wahid, pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang / adik Presiden RI ke 4 K.H. Abdurrahman Wahid
- 4 Februari - Allan Wangsa, Youtuber Indonesia
- 8 Februari - Damayanti Noor, istri penyanyi Chrisye
- 16 Februari - Harry Gregg, penjaga gawang Manchester United
- 18 Februari - Ashraf Sinclair, suami penyanyi Bunga Citra Lestari
- 25 Februari - Hosni Mubarak, Mantan Presiden Mesir
Maret
- 5 Maret - Mila Karmila, aktris Indonesia
- 11 Maret - Rama Aiphama, penyanyi Indonesia
- 14 Maret - Wahyu Indra Utama, suami penyanyi Intan RJ
- 18 Maret - Antonio Vieira Monteiro, ketua Unit Portugis Santander di Spanyol
- 21 Maret - Lorenzo Sanz, Presiden klub sepak bola Real Madrid
- 22 Maret - Abi Cancer, aktor Indonesia
- 23 Maret - Purwaniatun, aktris Indonesia
- 25 Maret:
- Steven Dick, Duta Besar Inggris untuk Hungaria
- Sudjiatmi Notomihardjo, ibunda Presiden Indonesia Joko Widodo
- Floyd Cardoz, koki selebriti AS
- 27 Maret - Imam Suroso, politikus Indonesia
- 29 Maret - Alan Merrill, penulis lagu hit Rock "n" roll
- 30 Maret:
- David Hodgkiss, ketua klub Kriket Lancashire di Inggris
- Ken Shimura, komedian Jepang
- 31 Maret:
- Rafael Gomez Nieto, pasukan pembebas Paris dari Nazi
- Pape Diouf, mantan presiden Komite Olimpiade Prancis
- Bob Hasan, pengusaha Indonesia
April
- 1 April:
- Branislav Blazic, Sekretaris Negara Serbia di Kementerian Perlindungan Lingkungan dan Anggota terkemuka Partai Progresif konservatif Presiden Aleksandar Vucic SNS
- Nur Hassan Hussein mantan Perdana Menteri Somalia
- 2 April - Aptripel Tumimomor, Bupati Morowali Utara
- 3 April - Lily Mulyono, mantan manajer tim nasional sepak bola wanita tahun 1986
- 4 April - Arminsyah, Wakil Jaksa Agung Republik Indonesia
- 6 April:
- Dolors Sala Carrio, ibu dari pelatih Manchester City Pep Guardiola
- Naek L Tobing, seksolog Indonesia
- 8 April - Glenn Fredly, penyanyi Indonesia
- 12 April:
- Hilary Heath, Aktris senior Amerika Serikat
- Peter Bonetti, mantan kiper Chelsea F.C.
- 14 April:
- Haydar Bas, politisi dan pemimpin Partai Turki Independen
- Fera Queen, penyanyi ajang pencarian bakat Indonesia
- 16 April - Luis Sepulveda, penulis Chili
- 17 April:
- Lukman Niode, mantan perenang Indonesia
- Abba Kyari Kepala staf pejabat Nigeria
- 20 April:
- Heherson Alvarez, mantan senator dan aktivis
- Demas Paulus Mandacan, Bupati Manokwari periode 2016-2020
- 23 April:
- Arief Budiman, sosiolog Indonesia
- Pahri Azhari, Bupati Musi Banyuasin periode 2015-2020
- Andy Ayunir, komponis Indonesia
- 28 April:
- Syahrul, Walikota Tanjung Pinang
- Kartono Mohammad, mantan Ketua Ikatan Dokter Indonesia tahun 1991-1993
- 29 April - Irrfan Khan, aktor Bollywood
- 30 April - Rishi Kapoor, aktor Bollywood
Mei
- 2 Mei - Erwin Prasetya, musisi Indonesia, mantan pemain bass grup musik Dewa 19
- 5 Mei - Didi Kempot, seniman indonesia[5]
- 8 Mei - Adi Kurdi, pemeran "Abah" dalam film Keluarga Cemara
- 9 Mei - Little Richard, musisi Amerika Serikat
- 10 Mei - Djoko Santoso , Mantan Panglima TNI
- 13 Mei - Firman Muntaco, mantan bupati Melawi, Kalimantan Barat
- 15 Mei - Henky Solaiman, aktor senior Indonesia
- 19 Mei - Ravi Zacharias, apologis Kristen Amerika Serikat
- 25 Mei - Hyun Soong-jong, mantan Perdana Menteri Korea Selatan
Juni
- 1 Juni - Javier Alva Orlandini, politikus Peru
- 4 Juni - Basu Chatterjee, sutradara India
- 6 Juni - Ki Gendeng Pamungkas, paranormal Indonesia
- 9 Juni - Benny Likumahuwa, pemain jazz Indonesia
- 12 Juni - Perfecto Yasay Jr., mantan Menteri Luar Negeri Filipina
- 13 Juni - Pramono Edhie Wibowo, mantan Kepala Staf Angkatan Darat Indonesia
- 18 Juni - Vera Lynn, penyanyi Inggris[6]
- 26 Juni - Julianus Sunarka, S.J., Uskup Emeritus Purwokerto
Juli
- 1 Juli - Georg Ratzinger, imam dan kakak dari Paus Benediktus XVI
- 6 Juli - Ennio Morricone, komponis, pemimpin orkestra dan konduktor asal Italia[7]
- 7 Juli - Nick Cordero, artis dan bintang Broadway asal Kanada
- 8 Juli:
- Usep Romli, penulis Indonesia
- Naya Rivera, aktris Amerika Serikat
- 9 Juli :
- Park Won-soon, Walikota Seoul[8]
- 10 Juli:
- Papa T Bob, pengarang lagu Indonesia
- Siswadi, politikus Indonesia
- 12 Juli - Nurhasanah Iskandar, pengisi suara Doraemon versi bahasa Indonesia[9]
- 16 Juli:
- Omas, komedian Betawi[10]
- David Bobihoe Akib, Bupati Gorontalo 2005-2015
- 19 Juli - Sapardi Djoko Damono, sastrawan Indonesia[11]
Agustus
- 1 Agustus - Hasyim Wahid, putra KH. Wahid Hasyim
Hari libur nasional di Indonesia
Hari-hari libur nasional dan cuti bersama Indonesia untuk tahun 2020:
No | Tanggal | Hari | Keterangan |
---|---|---|---|
Hari Libur Nasional | |||
1 | 1 Januari | Rabu | Tahun Baru 2020 Masehi |
2 | 25 Januari | Sabtu | Tahun Baru Imlek 2571 Kongzili |
3 | 22 Maret | Minggu | Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1441 H |
4 | 25 Maret | Rabu | Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1942 |
5 | 10 April | Jumat | Wafat Isa Al Masih |
6 | 1 Mei | Jumat | Hari Buruh Internasional |
7 | 7 Mei | Kamis | Hari Raya Waisak 2564 |
8 | 21 Mei | Kamis | Kenaikan Isa Al Masih |
9 | 24-25 Mei | Minggu-Senin | Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah |
10 | 1 Juni | Senin | Hari Lahir Pancasila |
11 | 31 Juli | Jumat | Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah |
12 | 17 Agustus | Senin | Hari Kemerdekaan Republik Indonesia |
13 | 20 Agustus | Kamis | Tahun Baru Islam 1442 Hijriyah |
14 | 29 Oktober | Kamis | Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H |
15 | 25 Desember | Jumat | Hari Raya Natal |
Cuti Bersama | |||
1 | 22 Mei | Jumat | Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah |
2 | 21 Agustus | Jumat | Tahun Baru Islam 1442 Hijriyah |
3 | 28 dan 30 Oktober | Rabu dan Jumat | Maulid Nabi Muhammad SAW |
4 | 24 Desember | Kamis | Hari Raya Natal |
5 | 28, 29, 30, dan 31 Desember | Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis | Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah |
Catatan: Berdasarkan SKB Menag, Menaker, dan MenPAN-RB Nomor: 391/2020; 02/2020; 02/2020[12][13][14]
Lihat pula
Referensi
- ^ MacInnes (now), Paul; Farrer, Martin; Ho, Vivian; Wong, Julia Carrie; Greve, Joan E.; McCarthy (earlier), Tom; MacInnes, Paul (2020-05-30). "George Floyd protests: man killed in Detroit as demonstrations rage across US – as it happened". The Guardian (dalam bahasa Inggris). ISSN 0261-3077. Diakses tanggal 2020-06-03.
- ^ "Iran Quds Force head Qassem Soleimani killed in Baghdad strike — Iraqi TV". The Times of Israel (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 Januari 2020. Diakses tanggal 3 Januari 2020.
- ^ "Sultan Qaboos of Oman dies aged 79". Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 Januari 2020. Diakses tanggal 11 Januari 2020.
- ^ "Kobe Bryant Dead, Dies in Helicopter Crash". TMZ (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 26 Januari 2020. Diakses tanggal 26 Januari 2020.
- ^ Maharani, Dian (5 Mei 2020). "Didi Kempot Meninggal Dunia". KOMPAS.com. Diakses tanggal 14 Juli 2020.
- ^ Vera Lynn: Forces' Sweetheart dies aged 103
- ^ E' morto Ennio Morricone. Il compositore premio Oscar aveva 91 anni, la Repubblica
- ^ 박원순 서울시장 북악산 숙정문 인근서 숨진 채 발견 (dalam bahasa Korea)
- ^ Rantung, Revi C. (12 Juli 2020). "Pengisi Suara Doraemon, Nurhasanah, Meninggal Dunia". KOMPAS.com. Diakses tanggal 15 Juli 2020.
- ^ "Pelawak Omas Meninggal Dunia".
- ^ Prodjo, Wahyu Adito (19 Juli 2020). "Sastrawan Sapardi Djoko Damono Meninggal Dunia". KOMPAS.com. Diakses tanggal 24 Juli 2020.
- ^ Keputusan Bersama Menag, Menaker, dan MenPAN-RB RI tentang PERUBAHAN KEDUA Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2020 (PDF)
- ^ Keputusan Bersama Menag, Menaker, dan MenPAN-RB RI tentang PERUBAHAN Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2020 (PDF)
- ^ Keputusan Bersama Menag, Menaker, dan MenPAN-RB RI tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2020 (PDF)
Wikimedia Commons memiliki media mengenai 2020.